Quantcast
Channel: Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all 16409 articles
Browse latest View live

Seiyuu Utama Anime dari Manga Horor Uzumaki Resmi Diumumkan

$
0
0

Melalui akun Twitter resmi adaptasi anime dari manga horor buatan Junji Ito, “Uzumaki” diumumkan seiyuu untuk karakter utamanya. Uki Satake, seiyuu yang juga seorang model gravure ini akan memerankan karakter Kirie Goshima. Video perkenalannya juga telah diunggah di akun Twitter resminya.

Staf produki anime Uzumaki” akan mengungkap info terbaru mereka pada gelaran acara digital Comic-con yang akan digelar pada 22 Juli hingga 26 Juli mendatang.

Serial animeUzumaki” akan tayang dalam jumlah empat episode. Toonami akan menayangankan adaptasi ini terlebih dahulu pada tahun ini, sebelum resmi ditayangkan di Jepang.

Anime “Uzumaki” disutradarai oleh Hiroshi Nagahama (Mushishi series). Aki Itami (Mangaka-san to Assistant-san to) menjadi penulis skrip cerita. Colin Stetson (Hereditary) akan berperan sebagai komposer musiknya.

Sinopsis:

Di sebuah kota bernama Kurouzu-cho, Kirie Goshima menjalani hidup normal dengan keluarganya. Saat ia berjalan menuju stasiun kereta bersama kekasihnya, Shuiichi Saito, ia melihat ayahnya memandangi cangkang siput di sebuah gang. Tak memikirkan hal itu, Kirie menceritakan insiden itu kepada Shuuichi, yang mengatakan ayahnya akhir-akhir ini bertindak aneh. Shuuichi mengungkapkan keinginannya untuk meninggalkan kota dengan Kirie, sambil mengatakan bahwa kota ini telah terinfeksi oleh spiral.

Namun obsesi ayah Kirie dengan bentuk spiral itu ternyata berbuah mematikan, dengan dimulainya rantaian peristiwa aneh dan tak bisa dijelaskan yang membuat para penduduk dari Kurouzu-cho berubah menjadi spiral menuju kekacauan

Serial ini pertama kali diluncurkan Junji Ito pada 12 Januari 1998 di majalah Big Comic Spirits dan tamat pada 30 Agustus 1999. Shogakukan telah menerbitkan ketiga volumenya masing-masing pada 29 Agustus 1998, 26 Februari 1999, dan 30 September 1999. Viz Media telah merilis manga ini dalam tiga volume dari tahun 2007 hingga 2008. Viz Media kemudian merilis sebuah versi omnibus alias kompilasinya.

Sebuah adaptasi live-action Uzumaki telah dibuat, dimana Eriko Hatsune dan Fan Fhi menjadi bintang utamanya. Live-action ini ditayangkan pada tahun 2000.

Sumber: ANN

The post Seiyuu Utama Anime dari Manga Horor Uzumaki Resmi Diumumkan appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Staf Perbaharui Jadwal Perilisan Vol. 3 dan 5 OVA Strike The Blood IV

$
0
0

Situs resmi adaptasi anime dari novel ringan karya Gakuto Mikumo dan ilustrator Manyako, “Strike The Blood” mengungkap informasi terbaru terkait serial musim keempat mereka. Volume ke-3 dan ke-5 perilisan OVA “Strike The Blood IV” harus ditunda ke tanggal terbaru. Volume ke-3 yang seharusnya dirilis pada 30 September 2020 ditunda menjadi 9 Oktober 2020. Sementara itu tanggal rilis volume ke-5nya ditunda dari 24 Maret 2021 menjadi 26 Maret 2021.

Musim keempatnya berformat OVA mulai didistribusikan pada 8 April 2020. Dengan jumlah 12 episode, pihak franchise Strike the Blood akan memasarkannya dalam 6 perilisan video rumahan. Setiap volumenya akan berisi dua episode. Berikut adalah jadwal terbaru perilisan musim keempatnya:

  1. Volume 1: 8 April 2020
  2. Volume 224 Juni 2020 ->  29 Juli 2020
  3. Volume 3: 30 September 2020 -> 9 Oktober 2020
  4. Volume 4: 23 Desember 2020
  5. Volume 5: 24 Maret 2021 -> 26 Maret 2021
  6. Volume 6: 30 Juni 2021

Seiyuu yang turun dalam proyek musim keempat “Strike The Blood diantaranya:

  • Yoshimasa Hosoya sebagai Kojou Akatsuki
  • Risa Taneda sebagai Yukina Himeragi
  • Rie Tanaka sebagai Magatoki Kako
  • Ai Kakuma sebagai Kamikiba Nozomi
  • Hiroki Yasumoto sebagai Okurayama Shido
  • Saya Aizawa sebagai Kasugaya Shizuri Castella
  • Ayaka Asai sebagai Yuno Amase
  • Seiichirou Yamashita sebagai Rui Miyazumi
  • Souma Saitou sebagai The Blood
  • Rina Hidaka sebagai Nagisa Akatsuki
  • Hisako Kanemoto sebagai Natsuki Minamiya
  • Asami Seto sebagai Asagi Aiba
  • Ikumi Hayama sebagai Sayaka Kirasaka
  • Yuka Iguchi sebagai Astarte
  • Sayaka Senbongi sebagai Yuiri Haba
  • Ryota Ohsaka sebagai Motoki Yaze
  • Kaede Hondo sebagai Shio Hikawa
  • Lynn sebagai December
  • Hikaru Akao sebagai Carly
  • Shun Horie sebagai Rogi
  • Anzu Haruno sebagai Raan
  • Kousuke Toriumi sebagai Takehito Senga

Lagu pembuka dari musim keempatnya akan kembali dibawakan oleh Kishida Kyoudan & The Akeboshi Rocket yang berjudul “Kuro no Kaleid Blood“. Untuk lagu penutup, Taneda Risa kembali membawakan lagu yang berjudul “Dear My Hero“.

Hideyo Yamamoto menjadi sutradara untuk seluruh franchise ini. Hiroyuki Yoshino sebagai pengawas dan penulis skrip, sementara itu Keiichi Sano kembali mendesain karakternya. Jin Aketagawa sebagai sutradara suara di Magic Capsule. Assumed Sounds menjadi komposer musik. Studio Connect secara soliter menggarap proyek musim keempat ini.

Strike The Blood

Baca juga: [Waifu Wednesday] Natsuki Minamiya

Franchise Strike the Blood memulai musim pertamanya pada Oktober 2013 dan tayang dengan format 2 cour. Musim pertamanya mendapat OVA 2 episode yang dirilis pada 25 November 2015 dan 23 Desember 2015 yang berjudul “Strike the Blood: Valkuria no Oukoku-hen”. Musim keduanya menggunakan format OVA dengan jumlah 8 episode dan didistribusikan pada November 2016 hingga Mei 2017. Studio Connect berkolaborasi dengan Silver Link untuk memproduksi kedua musim franchise ini. Sementara itu studio Barnum ikut berkolaborasi dengan kedua studio untuk “Strike the Blood: Valkuria no Oukoku-hen”.

Proyek OVA sebelumnya, “Strike the Blood III” telah berakhir pada 25 September 2019 dengan total 10 episode. OVA ini dirilis sejak 19 Desember 2018 dengan perilisan per volumenya terdiri dari dua episode. OVA dengan balutan musim ketiga ini menceritakan tiga arc yang diantaranya “Tartarus Rose“, “Ōgon no hibi“, dan “Sinso taisen“. OVA spesial tambahan juga telah didistribusikan pada 29 Januari 2020.

Strike The Blood

Ilustrasi volume terakhir novel Strike The Blood

Novel ringan “Strike the Blood” diluncurkan oleh Gakuto Mikumo pada 10 Mei 2011 menggunakan ilustrasi dari Manyako. ASCII Media Works menggunakan imprint Dengeki Bunko sebagai label karya ini. Sejauh ini mereka telah menerbitkan 21 volume ditambah dua cerita sampingan sejak 16 Desember 2019. Novel ini dikonfirmasi akan tamat pada volume ke-22, dan Mikumo akan merilis side story tambahan setelah cerita utamanya berakhir. Per akhir tahun 2015, novel ini telah terjual hingga 1,8 juta eksemplar. Untuk jumlah penjualan saat ini belum diungkap jumlahnya, namun diprediksi sudah lebih dari 3 juta eksemplar.

TATE kemudian merilis adaptasi manga-nya pada 27 Juni 2012 di majalah Dengeki DaiohManga ini berakhir pada 27 Desember 2016 dengan total 10 volume.

Sumber: Strike The Blood

The post Staf Perbaharui Jadwal Perilisan Vol. 3 dan 5 OVA Strike The Blood IV appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

[First Impression] SINoALICE

$
0
0

Jangan main SINoALICE. Ini bukan game di mana kalian bisa pamer roll bagus, ini bukan seri yang isinya waifu yang anteng, impresi ini akan fokus ke server global (Asia) yang satu atap dengan playerbase Korea jadi PVP bakal brutal untuk para F2P, dan ya masuk Guild itu wajib melihat banyaknya konten dan cerita khusus guild jadi jangan harap bisa lancar main solo. Pokelabo sebagai developer sendiri punya rekor jelek mempertahankan seri internasional melihat Symphogear XDU mengumumkan penutupan dalam 3 bulan.

What?

That’s one way to open ain’t it? Di Jepang sendiri game telah merayakan 3 tahun game dan memiliki performa penghasilan yang cukup bagus untuk genre ini. Bisa dibilang ini adalah satu-satunya game dari Pokelabo yang benar-benar sukses. Setelah penundaan setahun akibat kegagalan Nexon seri ini resmi rilis secara global 2 Juli kemarin, dan walaupun saya membuka impresi dengan nendang game ini kayak anggota Passione, saya akan menjelaskan kenapa saya tetap nekat main dan alasan kenapa game ini bisa tahan lama.

SINoALICE menceritakan dunia di mana para karakter dongeng tiba di wilayah yang bernama Library untuk “mengubah cerita mereka”. Hanya satu dari mereka yang mendapat kesempatan untuk mengembalikan “sang penulis” untuk mendapat cerita baru dan tentu saja mereka mulai membunuh satu sama lain untuk menjadi pemenangnya.

Ada 3 lagi karakter laki-laki lain, but who cares about them

Sudah saatnya saya ngomong soal Yoko Taro. Alasan utama seri ini bisa tahan selama ini. Dia sendiri ngaku karakter dongeng dipakai karena dia nggak perlu bayar lisensi untuk karakter dengan brand kuat. Dia juga punya rencana agar versi Global punya ending berbeda yang entah akan ditepati apa nggak, tapi harusnya ini nggak susah untuk orang yang nulis 27 ending di game terakhirnya.

Artikel ini ditulis saat baru di bulan awal game. Seri besar Yoko Taro seperti kedua Nier digenjot biar bisa hadir lebih awal, hanya saja saya peringatkan saja kalau SINoALICE itu suka banget ngejalanin banyak event bersamaan yang saya jamin ngebuat pemain non-whale kelabakan. Saya ngira untuk server global ini bakal ada keringanan tapi nyatanya ya tetep aja konten susah. Untung aja sih event sekarang ini dijamin bakal dapat rerun.

So how do we play?

Kita mulai dengan bagaimana mayoritas game dimainkan, singkatnya gameplay SINoALICE itu versi lebih sederhananya dari Granblue Fantasy. Tugas kalian adalah nyusun Weapon Grid dan Job yang tepat untuk konten yang relevan, entah untuk farming yang untungnya bisa di-auto dan skip ticket, PVP di Colosseum, dan Conquest. Berita bagusnya, grinding nggak separah GBF. Berita buruknya, powercreep itu masalah yang kemungkinan besar nggak akan pernah dibenerin. Ini juga salah satu alasan pamer Gacha ga menarik karena sebagus apapun roll kalian ya paling beberapa bulan kedepan tuh weapon dah kena powercreep.

Ya. Gacha di sini itu buat senjata, yang kadang ditempelin sama Job karakter dan Nightmare selaku summon game ini. Untuk fase awal game saya bilang Job lebih penting berhubung kenaikan status satu Job bakal berlaku ke semua karakter dan secara teknis Job itu kostum karakter yang tentu aja merupakan sumber duit game gacha. Untungnya ada system sparking/jaminan di sini jadi kalau kalian main konten tiap bulan kalian dijamin bisa dapet senjata SR dari berbagai sumber.

Saya nggak bisa banyak komentar soal PVE (Player VS Enemy) berhubung pada dasarnya itu simple banget mainnya. Pasang Grid dengan karakter dan senjata yang sesuai dengan konten, levelin senjata sampai angkanya cukup buat ngelindas lawan. Jujur saya nggak banyak mikir di konten ini berhubung kebantu sama Friend Whale yang bisa diset biar nongol terus di tim.

Colosseum itu adalah sumber gameplay utama game ini jadi maaf untuk kalian yang demen PvE. Idealnya Guild yang isinya 15 orang akan melawan Guild yang sepadan, cuma berhubung kita masih di sesi awal game, matchmaking masih kacau balau. Bisa aja hoki ngelawan Guild satu orang yang udah ga aktif atau yang isinya 15 biji 80.000 Gear whale.

SINoALICE

Saya akui saat ngelawan guild yang sepadan kekuatannya itu keliatan banget sistemnya bisa bekerja semua. Mulai dari koordinasi buat fokusin serangan, tag out sama anggota lain buat ngisi SP, dan ngatur timing buat Demon Summoning. Ngelihat banyaknya bonus dari main PVP dan event khusus guild ini saya bilang aktivitas aspek multiplayer ini wajib kalau kalian mau jauh mainnya. Satu berita bagus untuk kalian yang nggak suka interaksi sama pemain lain itu kalian sebenernya cukup butuh masuk Guild yang 1. Ada whale yang aktif 2. Baik hati sama pemain yang nggak terlalu serius. Kalian bakal bisa ngebonceng “antusiasme” mereka dalam main game ini biar bisa kecipratan hadiah Guild.

Ini game Yoko Taro, gimana ceritanya?

Saya asumsiin ada yang main game ini tanpa kenal siapa itu Yoko Taro. Untuk para pendatang baru tersebut saya akan deskripsikan tipe cerita penulis dengan reputasi unik ini: “Bleak as hell, but there’s a clear positive message in it”. Banyak usaha buat ngasih konten cerita di SINoALICE mulai dari cerita utama para karakter, deskripsi senjata & job yang bakal ngebuka cerita pendek semakin kalian ngelevelin, dan cerita event yang saya lihat itu sejauh ini ngasih cerita paling utuh. Tiap cerita juga dinarasikan oleh seiyuu veteran yang saya beryukur banget dapet kesempatan buat sumpah serapah berkat skrip khas Yoko Taro. Iya, favorit saya itu Cinderella, how do you figure that out?

SINoALICESINoALICE

Keichi Okabe juga hadir di game ini, sekali lagi ngebuat Yoko Taro frustasi karena dia jadi dapet lebih banyak penghargaan untuk OST dia. Give it a listen, alasan utama Colosseum itu nyenengin itu soundtrack dia yang dinamikanya berubah tergantung situasi pertarungan:

Melihat karakternya diambil dari dongeng, saya ngelihat karakterisasinya itu fluktuatif. Mulai dari yang obvious twist obvious twist yang sayangnya ngebuat karakternya datar untuk standar Yoko Taro seperti Alice & Snow White, the hilariously edgy Gretel, Cinderella, dan Red; sampai yang jelas untuk fetish spesifik seperti Briar, Kaguya. Pinocchio, dan Mermaid. Untuk kalian yang ingin langsung masuk the Yoko Taro experience macem child murder, incest, dan banyak banget kanibalisme saya saranin mainin cerita Gretel, Cinderella, atau Red.

SINoALICE

Setelah ketunda setahun saya bersyukur aja kita bisa dapet translasi yang kompeten untuk versi global ini. Emang Bahasa Inggris itu cenderung bisa ngasih dialog yang lebih berwarna cuma saya rada kangen sama permainan kanji versi Jepangnya yang sayangnya susah diadaptasi ke alfabet. Game ini bisa terangkat sama kekuatan narasinya jadi saya nggak bisa ngasih rekomendasi ke pemain yang selalu skip story di game kayak gini atau cuma cuma buat roll gacha aja terus pamer kalau dapet roll rarity tinggi walaupun nggak tahu tuh SR gimana dipakenya.

SINoALICE

Untuk game gacha yang berat ke cerita sendiri saya punya opini kalau ada poin di mana game udah mulai melek dengan apa yang sebenarnya mau mereka ceritain dan mulai nyaman dengan format cerita game. FGO punya Camelot, GFL punya Singularity, dan SINoALICE ini punya act 3 yang meroketkan reputasi gamenya sampe adaptasi manga-nya malah mulai cerita dari situ. Langsung saya bocorin aja kalau cerita game ini nyambung sama serial Drakenier dan kebongkarnya hal ini juga yang ngebuat peminatnya naik.

Jadi SINoALICE pantes dimainin?

Alasan saya pakai header di atas itu ya biar kalian bisa cepet ngerti sama temperamen game ini. Game Yoko Taro punya reputasi dimana mainnya itu nyiksa tapi ceritanya worth it dan saya main dengan kesadaran tersebut. Ini bukan game yang saya sarankan untuk mereka yang butuh mobile game, ini adalah game untuk mereka yang butuh lebih banyak cerita Yoko Taro dan mungkin untuk beberapa yang demen dengan tipe PVP-nya. Saya ngerti kalau kalian lebih milih liat transkrip atau video ceritanya dibandingkan main gamenya.

SINoALICE

Saya sepenuhnya sadar kalau habis event Nier nanti jumlah pemain pasti jatoh. Memang sejauh ini Pokelabo walaupun punya reputasi jelek itu cukup resonsif sama feedback, dan saya juga cukup kaget sama beberapa update khusus global seperti dailies yang jamnya lebih banyak dan skip ticket. Ada keseriusan buat mastiin versi global ini nggak jatuh kayak Symphogear XDU kemarin jadi untuk sekarang saya masih bersedia untuk ngasih SINoALICE kesempatan. Namun begitu saya akhiri impresi kali ini dengan “You have been warned”. Saya sudah kasih kalian cukup informasi kalau ini bukan game gacha biasa.

The post [First Impression] SINoALICE appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Visual Terbaru Anime Assault Lily Bouquet Resmi Ditampilkan

$
0
0

Situs resmi adaptasi anime orisinal “Assault Lily Bouquet” mengungkap visual terbarunya pada Kamis malam (09/07). Informasi ini juga diungkap secara eksklusif pada live-streamingAnime ini direncanakan tayang pada Oktober 2020, setelah sebelumnya dilakukan penundaan dari musim ini.

Assault Lily Bouquet menceritakan tentang kebangkitan dari kehidupan misterius bernama HUGE, dan para gadis yang melawan mereka disebut Lily. Para Lily ini menggunakan senjata bernama CHARM dan digunakan untuk menyelamatkan umat manusia yang saat ini di ujung tanduk.

Seiyuu yang telah diumumkan seperti:

  • Hikaru Akao sebagai Riri Hitotsuyanagi
  • Yuko Natsuyoshi sebagai Yuyu Shirai
  • Mikako Izawa sebagai Kaede Jouhan Nouvelle
  • Rimi Nishimoto sebagai Fumi Futagawa
  • Risa Tsumugi sebagai Tazusa Ando
  • Haruki Iwata sebagai Yoshimura Thi Mai
  • Sana Hoshimori sebagai Shenlin Kuo
  • Hikaru Tono sebagai Yujia Wang
  • Karin Takahashi sebagai Miriam Hildegard von Gropius
  • Rie Takahashi sebagai Shiori Rokkaku
  • Minami Tsuda sebagai Soraha Amano
  • Sayaka Harada sebagai Kusumi Egawa
  • Juri Nagatsuma sebagai Shibono Izue

Sementara itu staf yang akan memproduksi anime ini diantaranya:

  • Sutradara: Shouji Saeki (Medaka Box)
  • Desainer Karakter: Mieko Hosoi (Hai to Gensou no Grimgar)
  • Kreator Orisinal: Obanazawa Sakae (acus)
  • Studio: Shaft
  • Produser: Assault Lily Project
  • Lagu tema pembuka: RAISE A SUILEN (Sacred World)
  • Lagu tema penutup: Hitotsuyanagi Team (Edel Lilie)

Adaptasi game-nya juga telah diumumkan. Game yang berjudul “Assault Lily last Bullet” dikembangkan oleh developer Pokelabo Inc. Game ini direncanakan rilis pada musim dingin tahun depan. Developer Pokelabo juga bertanggung jawab terhadap pengembangan game SINoALICE dan Senki Zessho Symphogear XD UNLIMITED. Pra-registrasinya juga telah dibuka di situsnya.

Assault Lily adalah proyek multimedia yang terdiri dari dua figur yakni Assault Lily dan Custom Lily. Adaptasi novel ringan dari proyek ini kini telah berjumlah dua judul. Pertama, “Assault Lily: Ichiryuutai, Shutsugeki Shimasu!” yang diterbitkan pada Juni 2015, dan kedua, “Assault Lily Arms” yang diterbitkan pada bulan Juli 2017.

Sumber: Assault Lily Bouquet

The post Visual Terbaru Anime Assault Lily Bouquet Resmi Ditampilkan appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Manga Sekai ka Kanojo ka Erabenai Segera Tamat Agustus Mendatang

$
0
0

Volume ke-8 manga karya Atsushi Uchiyama (Attsun), “Sekai ka Kanojo ka Erabenai” telah diterbitkan pada Rabu kemarin (09/07). Pada volume ini diungkap bahwa serialiasi manga-nya akan berakhir di edisi September dari majalah Bessatsu Shounen Magazine yang dirilis pada 7 Agustus 2020. Tamatnya manga ini juga diungkapkan oleh Attsun sendiri melalui akun Twitter miliknya.

Uchiyama juga membuat twit pendek mengenai pengumuman spesial pada bulan depan. Ia menyebut itu bukan pengumuman adaptasi anime, namun ia sendiri juga menanti pembicaraan topik ini.

Sekai ka Kanojo ka Erabenai

Sampul volume ke-8

Sinopsis:

Suatu hari Kouki Nakagawa berniat untuk menyatakan cintanya kepada Ayumi Fujisaki, teman masa kecilnya. Tiba-tiba, seorang gadis misterius muncul di depan mereka dan menyebut bahwa ia adalah pacar dari Kouki, (dan) membuat keduanya tertegun. Setelah mencoba berbicara dengan Ayumi lagi, Kouki menyatakan cintanya kepadanya; Namun Jindou, gadis misterius itu, memperingatkan Kouki bahwa jika ia tidak melupakan Ayumi…..dunia ini akan hancur! Dan rencananya untuk membuat Kouki menyerah dari perasaannya terhadap Ayumi adalah…….melalui godaan cabul?

PV manga Sekai ka Kanojo ka Erabenai“:

Iori Nomizuseiyuu karakter Zuikaku dari Kantai Collection memerankan kedua heroine dalam PV di atas.

Uchiyama meluncurkan mangaSekai ka Kanojo ka Erabenai” di majalah Bessatsu Shounen Magazine pada 8 April 2017. Manga ini juga tampil di situs Magazine Pocket. Kodansha yang menggunakan Kodansha Comics sebagai penerbit manga ini mulai merilis volume pertamanya pada 9 Agustus 2017. Volume ke-9nya sudah diterbitkan pada hari Rabu kemarin. Manga komedi ini telah terjual lebih dari 700.000 eksemplar.

Atsushi Uchiyama mulai menjalankan profesinya sebagai mangaka dengan meluncurkan manga debut berjudul “Seifuku!” pada tahun 2012. Manga komedi dengan balutan elemen ecchi ini berakhir dengan jumlah empat volume. Di tahun 2014, ia juga meluncurkan serial mangaSeishun Scrap!” di majalah Monthly Dragon Age. Manga ini kemudian berakhir dalam dua volume.

Sumber: Atsushi Uchiyama

The post Manga Sekai ka Kanojo ka Erabenai Segera Tamat Agustus Mendatang appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Ilustrator Satoimoya Jelaskan Perubahan Fashion Jepang dari 2010 hingga 2020

$
0
0

Satoimoya adalah Ilustrator yang sudah beberapa kali menggambarkan observasinya pada perubahan tren fashion Jepang. Mulai dari perubahan seragam siswi SMA dari 2007-2017 dan tren seragam di Aichi. Kali ini dirinya menggambarkan bagaimana fashion wanita Jepang berubah dari 2010 ke 2017.

Sketsa kedua wanita mengungkapkan bahwa fashion saat ini berpusat pada kontras rendah dan saturasi warna yang rendah, yang dijuluki Satoimoya sebagai “Hikizan Fashion” (“Minus Fashion”). Sepuluh tahun yang lalu, tren yang ada benar-benar berlawanan, dengan fokus pada kontras tinggi dan tingkat saturasi warna yang tinggi, yang Satoimoya deskripsikan sebagai “Tashizan Fashion” (“Plus Fashion”).

Tahun 2010 yang lebih optimistis memiliki kelengkapan berikut:

  • Topi jerami
  • Poni penuh (yang tumbuh dari gaya rapi yang dibutuhkan saat SMA)
  • Rambut longgar, keriting
  • Rambut berwarna ringan yang seragam
  • Anting tindik, pasti ada
  • Décolletage harus tampil
  • Kemeja denim dan gaun one-piece bermotif bunga (kemeja diikat di depan)
  • Scrunchie di pergelangan tangan
  • Ikat pinggang tebal untuk menonjolkan bagian pinggang
  • Tas keranjang
  • Rok mini dengan dua hingga tiga lapis renda
  • Sandal gladiator yang naik ke pergelangan kaki

Sementara tahun 2020 yang sejauh ini muram memiliki kelengkapan berikut:

  • Topi
  • Poni “tembus”
  • Gaya rambut kasual
  • Anting non tindik silakan aja
  • Hanya satu bagian rambut yang dicerahkan (“warna bagian dalam” dll)
  • Pakaian jatuh bahu yang menutup leher
  • Kantong pinggang dikenakan di bagian depan
  • Gaya umumnya bersifat panjang
  • Warna serupa dikoordinasikan bersama
  • Di bawah gaun one-piece panjang adalah rok panjang tambahan
  • Sandal olahraga hitam

Kalau kalian masuk ke tweet kalian bisa melihat kalau beberapa netizen memposting foto dari dekade lalu, menunjukkan gaya yang lebi cerah dibandingkan tren saat ini yang lebih “netral”. Entah apa tren untuk 2030 nanti, namun Satoimoya nampaknya masih akan menggambarkan perubahan tersebut. Untuk perubahan fashion yang nggak umum sih saya yakin tiap tahun bakal ada terus.

Sumber: Soranews

The post Ilustrator Satoimoya Jelaskan Perubahan Fashion Jepang dari 2010 hingga 2020 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Monster Rancher 2 Ungkap Update Versi Switch dan Mobile

$
0
0

Koei Tecmo telah merilis informasi resmi pertama untuk update dari game klasik “Monster Rancher 2” (Monster Farm 2) yang akan rilis untuk Switch, iOS, dan Android pada musim gugur ini dengan harga 2.820 yen di Jepang.

Berbagai elemen dan konten telah ditingkatkan, termasuk grafik 3D, mini-game “Paruh Waktu”, dan peningkatan jumlah total monster dari 200 menjadi 400, jumlah terbesar dalam seri. Fitur “Slate Reproduction” dari game asli juga kembali, memungkinkan pemain untuk mengimpor monster mereka dari Monster Rancher ke Monster Rancher 2 selama game yang dipakai satu platform.

Port dari Monster Rancher orisinal memiliki perbaikan bug dan penyesuaian dari versi PlayStation, dan Monster Rancher 2 akan melangkah lebih jauh dalam hal itu. Koei Tecmo mengumpulkan feedback dari penggemar seri melalui akun Twitter resmi seri Monster Rancher, dan berbagai efek saran akan terlihat jelas dalam permainan.

Selain bertarung melawan monster pemain lain, fitur-fitur seperti dukungan gamepad Bluetooth dan mode turnamen akan didukung di Monster Rancher 2 saat rilis. Versi Switch mendukung pertempuran dua pemain lokal dengan satu Joy-Con per pemain.

“Disc Stone Reproduction,” fitur utama yang memungkinkan untuk membuat monster dari CD, direproduksi melalui database “Music Search” jadi kalian tidak membutuhkan CD lagi. Kalian bisa mereproduksi monster dengan memasukkan informasi musik. Dengan 20 tahun musik dan jumlah monster terbesar dalam seri, tentunya kalian akan memainkan game yang jauh lebih besar.

Dari tanggal 9 hingga 27 Juli, Koei Tecmo akan menjalankan kampanye “Saya Ingin Monster Lahir dari CD ini”, yang mengundang pengguna untuk menggabungkan “artis dan judul lagu” dengan “monster yang lahir dari CD” di situs khusus. Jika kalian beruntung, ide yang dikirimkan selama kampanye dapat diadopsi dalam gamenya.

Sumber: Gematsu

The post Monster Rancher 2 Ungkap Update Versi Switch dan Mobile appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Jumlah Episode Anime Monster Musume no Oishasan Diungkap

$
0
0

Situs resmi adaptasi anime dari novel ringan karya Origuchi Yoshino dan ilustrator Z-Ton, “Monster Musume no Oishasan” telah diperbaharui informasi perilisan blu-ray dan DVD mereka. Blu-ray anime ini dirilis dalam tiga volume yang masing-masing berisikan empat episode. Sementara untuk DVD terbagi menjadi enam volume dengan masing-masing berisikan dua episode. Sehingga total anime ini tayang dalam 12 episode.

Bandai Namco Arts bertindak sebagai penerbit dari blu-ray dan DVD anime Monster Musume no Oishasan“. Selain berisikan episode anime-nya, masing-masing blu-ray akan memiliki bonus ilustrasi orisinal buatan Z-Ton,desain karakter buatan Hiromi Katou, booklet spesial, dan seuah novel pendek buatan Origuchi Yoshino sendiri. Blu-raynya dipatok seharga 15.000 yen dan volume pertamanya akan dirilis pada 28 November 2020. Sementara itu untuk DVD-nya dipatok seharga 5.000 yen per volumenya.

Monster Musume no Oishasan

Seiyuu utama yang sudah diungkap sebelumnya:

  • Saori Ohnishi sebagai Saphentite Neikes

Monster Musume no Oishasan

  • Shunichi Toki sebagai Glenn Litbeit

Monster Musume no Oishasan

  • Sarah Emi Bridcutt sebagai Tisalia Seythia

Monster Musume no Oishasan

  • Yukiyo Fujii sebagai Lulala Heine

Monster Musume no Oishasan

  • Yuu Shimamura sebagai Arahnia Taranterra Arachnida

Monster Musume no Oishasan

  • ? sebagai Peri

Monster Musume no Oishasan

  • Atsumi Tanezaki sebagai Skadi Dragenfelt

Monster Musume no Oishasan

  • Maki Kawase sebagai Kunai Zenow

Monster Musume no Oishasan

  • Miho Okasaki sebagai Meme Redon

Monster Musume no Oishasan

  • Sayumi Suzushiro sebagai Illy

Monster Musume no Oishasan

  • M.A.O sebagai Rona Arte

Monster Musume no Oishasan

  • Ai Fairouz sebagai Kei Arte

Monster Musume no Oishasan

  • Yukana sebagai Chtulhu

Monster Musume no Oishasan

  • Kanemoto Hisako sebagia Dione

Monster Musume no Oishasan

 

Sinopsis utama:

Di sebuah kota bernama Lindworm dimana monster dan human hidup bersama, Dr. Glenn menjalankan klinik medis ternama untuk gadis monster dengan asisten seorang Lamia, Sapphee. Dari mendapat lamaran pernikahan oleh seorang centaur yang terluka saat pertarungan, menyentuh luka dari mermaid, atau menjahit luka halus daging dari golem, Dr Glenn melakukan pekerjaannya dengan keanggunan dan percaya diri. Tapi saat karakter menjijikan berusaha untuk mencuri telur harpy, bagaimana respon Dr. Glenn yang tak dapat diganggu…?

Aina Suzuki akan bawakan lagu tema penutup “Yasashisa no Namae“.

Berikut beberapa staf dan studio yang sudah diumumkan:

  • Sutradara: Yoshiaki Iwasaki (Love Hina)
  • Penyusun komposisi seri: Hideki Shirane (Date a Live)
  • Desain karakter: Hiromi Katou (Guilty Crown)
  • Komposer musik: TO-MAS
  • Produser: Bandai Namco Arts
  • Studio: Arvo Animation (Bokutachi wa Benkyou ga Dekinai)

Monster Musume no Oishasan

Novel Monster Musume no Oishasan diluncurkan oleh Origuchi Yoshino pada 24 Juni 2016 dengan menggunakan ilustrasi karya Z-ton. Novel ini diterbitkan oleh Shueisha dengan menggunakan label Dash X Bunko.  Volume ketujuh telah terbit pada 22 November 2019. Pada 25 Maret 2020, volume 0 novelnya yang menceritakan masa lalu sebelum cerita utamanya telah diterbitkan. Volume kedelapan novelnya akan diterbitkan pada 22 Juli 2020. Sampulnya dapat kalian lihat di bawah ini.

Monster Musume no Oishasan

Adaptasi manga yang digambar oleh Tomasu Kanemaki mulai ditampilkan di situs Comic Ryu Web pada 25 Februari 2018. Volume pertamanya telah diterbitkan Tokuma Shoten pada 12 Januari 2019 dan volume kedua pada 13 Maret 2020.

Sumber: Monster Musume no Oishasan

The post Jumlah Episode Anime Monster Musume no Oishasan Diungkap appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Kimetsu no Yaiba Volume 21 Berhasil Menjual 2 Juta Cetak dalam 3 Hari

$
0
0

Oricon melaporkan pada hari Jumat bahwa edisi reguler dan terbatas volume 21 dari manga “Kimetsu no Yaiba” karya Koyoharu Gotouge masing-masing mendapat peringkat pertama dan kedua pada ranking manga Oricon untuk durasi 29 Juni-5 Juli. Edisi reguler menjual 1.191.086 cetak, sedangkan edisi terbatas menjual 850.091 cetak, dengan total 2.041.177 volume terjual hanya dalam tiga hari. (Volume terbit pada 3 Juli.) Menurut Oricon, seri secara keseluruhan telah berhasil menjual 71,618 juta unit di Jepang.

Edisi reguler dan terbatas dari volume ke-20 manga juga mengambil dua posisi teratas dalam peringkat untuk minggu 11-17 Mei. Masing-masing dari tiga volume terakhir dari manga telah terjual lebih dari 1 juta kopi dalam minggu debutnya.

Selain itu, Kimetsu no Yaiba: Kaze no Michishirube, novel ketiga seri, menjual 230.673 cetak dalam minggu pertama yang membuatnya mendapat peringkat #1 pada peringkat buku umum mingguan Oricon. Ini adalah ketiga kalinya seri memiliki volume manga dan novel di posisi #1 baik dalam peringkat manga dan buku, setelah melakukannya pada bulan Maret dan Mei. Dengan novel Tanjiro to Nezuko, Unmei no Hajimari-hen, Shiawase no Hana, dan Kataha no Chō yang semuanya diperingkat pada minggu yang sama di posisi #6, #7, dan #8. Seri ini memiliki empat buku terpisah di peringkat buku umum dalam satu minggu.

Sampai pada perilisan volume 21 manga pada 3 Juli, manga memiliki 80 juta cetakan yang beredar. Termasuk versi digital dan cetakan pertama 3 juta kopi untuk volume ke-21.

Sumber: ANN

The post Kimetsu no Yaiba Volume 21 Berhasil Menjual 2 Juta Cetak dalam 3 Hari appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Terbagi Menjadi 2 Film, Detail Film Anime Date A Bullet Diperlihatkan

$
0
0

Staf adaptasi film anime dari novel karya Yuichiro Higashide dan ilustrasi NOCO, “Date A Live Fragments: Date A Bullet” umumkan format penayangan film mereka. Film anime ini akan terbagi menjadi dua penayangan dan pemutaran film pertama berjudul “Date A Bullet: Dead or Bullet” akan digelar pada 14 Agustus 2020. Bagian kedua berjudul “Date A Bullet: Nightmare or Queen” kemudian akan diputar di bioskop di Jepang pada 13 November 2020.

Staf film “Date A Bullet” juga mengkonfirmasi bahwa film ini merupakan film dengan durasi pendek. Lagu tema pembuka dengan tema instrumental berjudul “Infermata” digubah oleh Go Sakabe. Lagu tema penutup dibawakan oleh Luiza yang berjudul “Only with“.

Trailer “Date A Live: Dead or Bullet“:

Visual terbaru “Date A Live: Dead or Bullet“:

Seiyuu dengan desain karakternya yang sudah diperlihatkan diantaranya:

  • Asami Sanada sebagai Kurumi Tokisaki

  • Saori Oonishi sebagai White Queen

  • Kaede Hondo sebagai Hibiki Higoromo (Empty)

  • Mariya Ise sebagai Tsuan

  • Asami Seto sebagai Yui Sagakure

  • Natsumi Fujiwara sebagai Isami Hijikata

  • Rina Hidaka sebagai Panie Ibusuki

Daftar staf yang diungkap:

  • Sutradara: Jun Nakagawa (Haifuri movie)
  • Penyusunan skrip seri: Yuichiro Higashide (Gakkou Gurashi, Fate/Apocrypha)
  • Desain karakter: Naoto Nakamura (Haifuri, Miss Monochrome)
  • Studio: GEEKTOYS (Plunderer, Hensuki)

Deskripsi dari Fujimi Fantasia Bunko:

Ini adalah kisah dari Tokisaki Kurumi yang seharusnya tidak diceritakan…….

Gadis yang mengalami amnesia, Empty, yang terbangun di dunia tetangga, dimana ia berhadapan dengan Tokisaki Kurumi. Untuk membunuh gadis misterius itu, Kurumi menggiring Empty ke sekolah yang ia kuasai. Saat tiba di sekolah, banyak gadis-gadis yang dikenal sebagai semi-spirits berkumpul bersama. Sekarang saatnya, pertarungan terbaru dimulai.

Novel Date A Live FragmentsDate A Bullet diluncurkan oleh Yuichiro Higashide dan ilustrator NOCO pada 18 Maret 2017. Fujimi Fantasia Bunko telah menerbitkan volume ke-6 novel ini pada 19 Maret 2020.

Koushi Tachibana meluncurkan seri light novel Date A Live pada Maret 2011 dengan ilustrasi buatan Tsunako. Imprint milik Fujimi Shobo, Fantasia Bunko telah menerbitkan volume terakhir atau ke-22nya pada 19 Maret 2020.

Musim pertama Date A Live ditayangkan pada musim semi tahun 2013 dengan jumlah 12 episode. Studio animasi dari proyek pertamanya adalah AIC Plus+. Untuk musim keduanya, studio animasi berpindah dari AIC Plus+ menuju Production IMS. Musim keduanya tayang pada musim semi 2014 dengan jumlah 10 episode. Adaptasi anime musim ketiga Date A Live ditayangkan pada musim dingin tahun ini dan berjumlah 12 episode. J.C. Staff menjadi studio produksi animasinya, setelah Production IMS dinyatakan bangkrut pada Oktober 2018.

Sumber: Date A Bullet (1, 2, 3)

The post Terbagi Menjadi 2 Film, Detail Film Anime Date A Bullet Diperlihatkan appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Kamitachi ni Hirowareta Otoko Tayangkan PV Perdana Anime

$
0
0

Saluran Youtube Toei Video telah menayangkan PV perdana untuk adaptasi anime dari light novel karya penulis Roy dan ilustrator Ririnra, “Kamitachi ni Hirowareta Otoko”. Anime akan tayang Oktober nanti.

Seiyuu yang akan hadir adalah:

  • Azusa Tadokoro sebagai Ryoma
  • Yūki Kuwahara sebagai Eliaria
  • Daisuke Ono sebagai Reinhart
  • Marika Kōno sebagai Miya
  • Motomu Kiyokawa sebagai Gain
  • Kikuko Inoue sebagai Lulutia
  • Makoto Koichi sebagai Kufo
  • Hiroki Yasumoto sebagai Ryoma Takebayashi
  • Makoto Furukawa sebagai Tabuchi
  • Saori Hayami sebagai Elise
  • Takehito Koyasu sebagai Reinbach

Takeyuki Yanase (Isekai Smartphone, Uchi no Ko no Tame naraba) menyutradarai anime di Maho Film (Uchi no Ko no Tame naraba), dan Kazuyuki Fudeyasu (Black Clover, Jyashin-chan) menjadi editor cerita dan penulis skenario. Kaho Deguchi (Uchi no Ko no Tame naraba, Cutie Honey Universe) mendesain karakter dan menjadi sutradara animasi utama, dengan Ririnra dikreditkan dengan desain karakter orisinal.

Seri ini menceritakan tentang salaryman bernama Ryoma Takebayashi yang hidupnya berakhir dengan tiba-tiba dan mengecewakan. Ryoma tidak pernah memiliki kehidupan yang diberkati, tetapi setelah kematiannya, tiga dewa besar mereinkarnasikannya sebagai seorang anak di dunia fantasi. Ryoma memutuskan untuk hidup santai di hutan untuk sementara waktu. Hasrat terbesar Ryoma adalah meneliti & melatih berbagai slime.

Roy mulai membuat cerita Kamitachi ni Hirowareta Otoko di situs “Shōsetsuka ni Narō” dan masih berlanjut sampai saat ini. Hobby Japan mulai menerbitkan cerita pada September 2017. Volume kedelapan akan rilis pada hari Sabtu. Ranran meluncurkan adaptasi manga di majalah Gangan Online pada November 2017. Square Enix menerbitkan volume keempat manga Oktober lalu.

Sumber: Situs Resmi

The post Kamitachi ni Hirowareta Otoko Tayangkan PV Perdana Anime appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

[Flashback Friday] Sekirei

$
0
0

Selamat hari Jum’at dan selamat datang kembali dalam rubrik Flashback Friday! Seperti janji saya dua minggu yang lalu, saya akan membahas serial “Sekirei” dalam edisi kali ini. Namun sebelum itu, mari mengetahui lebih jelas latar belakang serial karya Sakurako Gokurakuin ini.

Sekirei” adalah serial manga yang tampil di majalah Monthly Young Gangan. Sakurako Gokurakuin meluncurkan manga ini pada 30 Juni 2004 di majalah tersebut, dan resmi tamat pada 21 Agustus 2015. Sakurako kemudian meluncurkan sekuel manga berjudul “Sekirei: Kanojo no Inai 365-nichi no Koto” pada tahun 2017 dan tamat pada Juli 2018. Manga ini juga dianggap sebagai spin-off dari cerita utama. Volume pertama manga ini diterbitkan Square Enix pada 25 Juni 2005. Total terdapat 18 volume ditambah satu volume dari sekuel manga-nya.

Sekirei

Adaptasi anime-nya diproduksi oleh studio Seven Arcs dan tayang pada musim panas tahun 2008 dengan total 12 episode. Sekuelnya yang berjudul “Sekirei: Pure Engangement” kemudian diproduksi kembali oleh Seven Arcs dan tayang pada musim panas tahun 2010 dengan jumlah 13 episode. Musim pertamanya memiliki satu episode OVA, sementara musim keduanya memiliki episode “rahasia” yang tidak ditayangkan di televisi.

Baca juga: [Flashback Friday] Maoyuu Maou Yuusha

Sinopsis

Remaja jenius namun tengah kesulitan bernama Minato Sahashi gagal dalam ujian masuk universitas untuk kedua kalinya, yang membuatnya dianggap tak berguna oleh orang-orang disekitarnya. Namun, masa depan suramnya berubah secara dramatis saat gadis cantik dengan kekuatan supranatural jatuh dari langit menuju kehidupannya. Gadis itu, Musubi, adalah orang unik yang biasa dikenal dengan “Sekirei“, makhluk ekstraterestrial berwujud manusia yang memiliki kemampuan luar biasa. Alien-alien ini juga dikenal dengan mencium manusia yang membawa gen Ashikabi demi membangunkan kekuatan laten dalam diri mereka.

Menyadari potensi di dalam masa muda yang belum signifikan, Musubi mencium Minato yang kebingungan, menginisiasi ikatan diantara keduanya. Ini menarik Minato ke dunia penuh resiko dari Sekirei, dimana ia dan partner terbarunya harus berkompetisi melawan orang lain dalam suatu pertarungan demi keselamatan yang bernama “Sekirei Plan”. Akan tetapi, tanpa diketahui oleh para kontestannya, terdapat resiko lebih dari apa yang ditentukan dalam kompetisi.

Character

Minato Sahashi (CV: Shinnosuke Tachibana)

Sekirei

Laki-laki berumur 19 tahun yang sudah dua kali gagal lolos tes universitas. Minato sebenarnya memiliki intelegensi baik namun sering meremehkan kemampuannya sendiri. Hal inilah yang membuatnya sering tampak frustasi dan sedih saat ia tak bisa berbuat apa-apa sementara orang-orang terdekatnya dapat melakukan segala hal.

Musubi (CV: Saori Hayami)

Sekirei

Gadis pertama yang menjadi Sekirei dari Minato yang bernomor 88. Musubi memiliki tipe petarung jarak dekat dan sering mendapat wejangan dari Asama Miya. Hampir di setiap pertarungan pakaiannya robek atau bahkan benar-benar hilang dari setengah bagian tubuhnya. Musubi juga memiliki sisi lain yang merupakan Sekirei nomor 08 bernama Yume.

Tsukiumi (CV: Marina Inoue)

Sekirei

Sekirei bernomor 09 yang juga memiliki kekuatan manipulasi air sesuai dengan namanya, Tsuki + Umi (Bulan + Laut). Tsukiumi awalnya salah paham mengenai sistem Sekirei yang harus kontak dengan Ashikabi karena menganggap kontak ini adalah berhubungan seksual padahal hanya berciuman. Setelah resmi menjadi Sekirei dari Minato, ia selalu menganggap dirinya sebagai istri legalnya daripada Sekirei lainnya.

Kusano (CV: Kana Hanazawa)

Sekirei

Anggota termuda dan terlucu dari jajaran Sekirei milik Minato dan bernomor 108. Ia masih sangat muda dan perlu pendampingan di setiap saat. Kuu juga dikenal dengan kepolosannya terhadap berbagai hal, seperti saat menjawab telepon dari Benitsubasa. Ia memiliki kekuatan manipulasi tumbuhan

Matsu (CV: Aya Endou)

Sekirei

Mantan rekan Kazehana dan Miya dahulu yang kini menjadi “neet” di penginapan Izumo. Gadis (kayaknya udah enggak) berkacamata ini merupakan Sekirei dengan nomor 02 dan memiliki kemampuan dalam mengakses berbagai macam teknologi berbasis elektronik. Matsu juga dikenal dengan sebutan “Hentai Glasses” karena sering meminta berhubungan seks dengan Minato di setiap ada kesempatan.

Baca juga: [Waifu Wednesday] Dantalian no Shoka

Uzume (CV: Hitomi Nabatame)

Sekirei

Salah satu penghuni penginapan Izumo dan juga seorang Sekirei. Uzume memiliki nomor 01 dan memiliki kemampuan manipulasi bahan selendang sebagai senjatanya. Ashikabi dari Uzume adalah Hidaka Chiho, yang sempat terbaring di rumah sakit akibat penyakit yang dideritanya. Uzume juga dimanfaatkan oleh Higa untuk melakukan hal berbau kriminal.

Miya Asama (CV: Sayaka Ohara)

Sekirei

Role model jan– kakak perempuan terbaik

Miya adalah pemilik penginapan Izumo yang juga dikenal dengan sebutan “Hannya dari Sektor Utara”. Ia ditinggal mati oleh suaminya akibat insiden dengan MBI dahulu. Jan–wanita berambut ungu ini merupakan Sekirei dengan nomor 01 dan menjadi salah satu dari sekian Sekirei senior bersama Kazehana, Matsu dan Yume. Hampir seluruh Sekirei yang mengenalnya selalu menganggap Miya sebagai Sekirei paling menakutkan yang pernah ada.

Kazehana (CV: Yukana Nogami)

Sekirei

Sekirei senior bernomor 03 yang muncul tiba-tiba di hadapan Musubi dan Minato dalam keadaan mabuk. Wanita dengan lingkar dada terbesar dari yang lain ini juga kemudian menjadi Sekirei dari Minato. Kemampuannya adalah manipulasi udara. Kazehana juga dikenal wanita periang dan memiliki peran layaknya kakak perempuan bagi Sekirei milik Minato lainnya.

Kagari/Homura (CV: Yuki Kaida)

Sekirei

Ia dikenal sebagai “Sekirei Guardian” karena tugasnya sebagai pelindung Sekirei yang belum memiliki sayap. Misi ini ia dapatkan dari ibu kandung Minato dan Yukari. Ia menggunakan nama samaran Kagari. Homura memiliki nomor 06 dan berkekuatan manipulasi api. Hal yang unik darinya adalah jenis kelaminnya yang sering berubah di setiap waktu. Meskipun saat sudah resmi menjadi Sekirei milik Minato, jenis kelaminnya masih tidak jelas walau payudaranya mulai tumbuh dan sifat kewanitaannya muncul.

Impresi

Awalnya saya mengira serial ini hanya berisikan elemen harem dengan protagonis membosankan ditambah dengan plot cerita yang mudah tertebak. Nah, protagonisnya memang awalnya membosankan seperti Mikado (Durarara!!), namun itu berubah dengan progres cerita berjalan dan makin banyaknya latar belakang yang terkuak. Soal fan-service yang cukup banyak, saya tak bisa mengharapkan lebih dikarenakan dari manga-nya sudah begitu. Toh, tim produksinya tak terlalu meng-orisinal-itaskan skenario proyek satu ini.

Baca juga: [Flashback Friday] Utawarerumono

Musim pertamanya nampak biasa-biasa saja, apalagi kala itu kualitas animasinya masih standar. Namun setelah musim keduanya tayang, saya jadi makin lengket untuk mengikutinya lebih jauh. Hal yang cukup unik dalam adaptasi ini adalah saya malah lebih tertarik dengan karakter pendukung seperti Haihane dan Miya-oba…….Miya onee-san. Masih teringat juga kala itu ada cult khusus Haihane di beberapa forum seperti di Kaskus yang entah sekarang utasnya masih ada atau tidak. Dari serial ini juga saya mengenal unknown gender dari Kagari atau Homura.

Sekirei

Salah satu adegan yang bikin saya ngakak di musim keduanya

Plot yang ringan dibumbui dengan material ecchi harem yang cukup kental dengan akhir dekade 2000-an dan awal dekade 2010-an. Sekirei menjadi salah satu dari bagian franchise yang selalu membekas di masa muda para penggemar, terutama yang kini sudah berusia kepala dua atau kepala tiga. Akhir dari adaptasi musim keduanya kita juga ditunjukan dengan teaser To Be Continued” yang sudah 10 tahun berlalu, namun tak ada adaptasi berikutnya. Oricon juga mencatat penjualan blu-ray dan DVD-nya telah mencapai lebih dari 10.000 cakram. Jangan sedih, masih banyak serial yang menaruh teaser semacam ini namun puluhan tahun kemudian tak juga ada kelanjutan adaptasinya.

Penutup

Adaptasi anime Sekirei” kalau tidak salah hanya menceritakan hingga volume ke-6 namun saya lupa chapter atau bab berapa. Apalagi Yukari dan Minato belum kembali kontak di adaptasi ini. Dengan menyisakan kurang dari 13 volume, saya yakin juga masih banyak hal yang terkuak dari serial ini. Saya juga memohon maaf jika ada hal yang saya salah sebut pada paragraf-paragraf di atas. Kalau ada yang salah, silahkan berikan komentar di bawah ya!

Sebenarnya saya ingin menggali lebih dalam dari manga-nya, namun ini lebih cocok dibahas dalam rubrik Manga Spotlight. Perlu membaca kembali sedari awal dikarenakan sudah lebih dari lima tahun sejak saya membaca serial ini. Beberapa detail informasi juga bakal kabur karena ingatan manusia yang sudah memasuki kepala dua sudah mulai berkurang ketajamannya. Ngomong-ngomong mau saya kasih tahu dulu untuk edisi berikutnya? Tak usah bertele-tele, saya akan membahas “Ga-Rei: Zero“.

The post [Flashback Friday] Sekirei appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Ini Dia, Jadwal Rilis Manga-Light Novel di Indonesia Minggu ini! [15 Juli 2020]

$
0
0

Jadwal rilis manga-light novel ini adalah daftar buku yang akan dirilis pada 15 Juli 2020. Daftar ini adalah daftar yang disusun oleh penulis, melalui informasi dari pihak kedua dan penerbit resmi. Jadwal rilis ini merupakan jadwal rilis manga, light novel/novel translasi Jepang, dan komik lokal yang diterbitkan penerbit Kompas Gramedia Group. Buku-buku ini bisa kamu beli di toko buku Gramedia, Gramedia.com, dan toko buku online dan fisik lainnya yang menjual buku Penerbit kompas Gramedia Group.

Elex Media

Lanjutan

[ELEX] Detektif Conan The Movie: Crossroad in The Ancient Capital 02
[ELEX] The Quintessential Quintuplets 05
[ELEX] The Promised Neverland 11

m&c!

Baru

[m&c!] Kaguya-Sama, Love Is War 01

Lanjutan

[m&c!] The Ancient Magus’ Bride 10

Jadwal Minggu Sebelumnya – Jadwal Minggu Selanjutnya


Jadwal display di Toko Buku / Agen dapat berbeda dengan yang tercantum di sini, terutama di wilayah luar pulau Jawa. Maka untuk mendapatkan informasi yang akurat, disarankankan untuk mengkonfirmasi langsung dengan Customer Service di toko buku langganan Anda. Data yang diberikan penulis bisa sewaktu-waktu berubah. Apabila ada penarikan buku / hal di luar dugaan lainnya, itu di luar urusan penulis, dan merupakan kewajiban penerbit / percetakan buku yang ada.

 

The post Ini Dia, Jadwal Rilis Manga-Light Novel di Indonesia Minggu ini! [15 Juli 2020] appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Netflix Indonesia Tayangkan Fire Force Season 2

$
0
0

Netlfix Indonesia (termasuk global) menayangkan season ke-2 dari “Fire Force”. Di mana mereka meng-update serial anime ini mingguan, setiap hari Sabtu. Anime ini ditayangkan seminggu lebih lambat dari penayangan simulcast. Mereka menayangkan Fire Force 2 ini dengan subtitel Indonesia, Inggris dan Mandarin.

Untuk penayangan simulcast dari serial anime ini bisa kamu saksiskan di Aniplus Asia, episode terbaru tayang setiap Sabtu, pukul 00.55 WIB. Jadwal selengkapnya dari Aniplus Asia bisa dilihat di sini.

Aniplus Asia bisa kamu nikmati di layanan berikut;

  • Dens.TV
  • Maxstream (Khusus Pengguna Telkomsel)
  • Transvision (Ch. 361)
  • CBN Fiber
  • USeeTV

Fire Force adalah manga dari pengarang Soul Eater, Atsushi Ohkubo. Manga ini pertama kali diserialisasikan di Weekly Shounen Magazine milik Kodansha pada September 2015. Manganya juga sudah diterbitkan di Indonesia oleh Elex Media. Elex Media sudah menerbitkan manga ini hingga jilid 14.

Seri ini menceritakan tentang dunia di mana manusia bisa secara spontan terbakar. Parahnya, para korban seringkali berubah menjadi monster api yang mengakibatkan bencana besar. Di Tokyo, sebuah satuan khusus bernama Fire Force yang berisikan orang-orang yang mampu mengendalikan api ditugaskan untuk menghadapi fenomena ini. Shinra adalah anggota baru Fire Force, dirinya mampu menggunakan api untuk meningkatkan kecepatan larinya. Shinra ingin memenuhi janji untuk menjadi “pahlawan” sekaligus bekerjasama dengan timnya untuk mencari tahu misteri dibalik fenomena ini.

Sumber: Netflix Indonesia

The post Netflix Indonesia Tayangkan Fire Force Season 2 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Nurhasanah Iskandar, Dubber Indonesia Doraemon Tutup Usia

$
0
0

Berita duka datang dari dunia pengisi suara atau seiyuu Indonesia. Diwartakan oleh Indonesian Voice Talent pada hari ini bahwa seiyuu/dubber Indonesia dari karakter Doraemon, Nurhasanah Iskandar (62) telah meninggal dunia pada Minggu sore. Diketahui, mendiang tutup usia dikarenakan penyakit stroke.

Berita duka ini juga diumumkan oleh anak dari mendiang Nurhasanah, Dana Robbyansyah melalui instagram @nurhasanahdora. Dalam unggahan tersebut sang anak menuliskan, “Innalillahi wa innalillahi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah ibunda kami ibu Nurhasanah hari ini pukul 15:00 WIB. Mohon dimaafkan atas kesalahan semasa hidup mama saya.”

Informasi ini juga dibernakan oleh Bima Sakti, seiyuu Indonesia untuk karakter Giant. Diwartakan oleh Kompas, bahwa mendiang sebelumnya menderita penyakit stroke, ungkap Bima melalui pesan singkat.

Nurhasanah Iskandar lahir pada 20 Mei 1958. Sebelum menjadi seorang dubber, Nurhasanah bekerja untuk Radio Republik Indonesia (RRI) pada tahun 1982. Namanya kemudian melesat setelah menjadi seiyuu Indonesia untuk karakter Doraemon pada tahun 1993 hingga saat ini. Tak hanya mengisi serial Doraemon, mendiang juga aktif mengisi serial telenovela. Di tahun 2016, mendiang memutuskan untuk pensiun dari posisinya di RRI. Kondisi kesehatan mendiang memburuk pada awal tahun 2018, dan posisinya sebagai seiyuu Indonesia karakter Doraemon digantikan oleh anaknya sendiri.

Kami segenap kru Jurnal Otaku Indonesia ikut berduka atas kehilangan salah satu talenta terbaik yang dimiliki Indonesia.

Banner: Lancang Kuning

Sumber: Kompas, Indonesian Voice Talent

The post Nurhasanah Iskandar, Dubber Indonesia Doraemon Tutup Usia appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Anime Honzuki no Gekokujou Dapatkan Musim Ketiga

$
0
0

Situs resmi adaptasi anime dari novel karya Kazuki Miya dan ilustrator Yu Shiina, “Honzuki no Gekokujou: Shisho ni Naru Tame ni wa Shudan o Erande Iraremasen” umumkan pengerjaan musim ketiga anime. Info ini diungkap dalam acara langsung dari kedua seiyuu karakter utama, Yuka Iguchi dan Show Hayami. Belum diungkap kapan musim ketiga ini akan ditayangkan.

Seri ini menceritakan tentang mahasisiwi pencinta buku yang meninggal akibat kecelakaan dan terlahir kembali di sebagai Myne, anak perempuan dari tentara miskin berusia lima tahun yang sakit-sakitan. Lebih buruk lagi, dunia tempat ia dilahirkan kembali memiliki tingkat literasi yang sangat rendah dan akses buku hanya terbatas di para elit. Maine memutuskan bahwa jika tidak ada buku, dia harus membuatnya sendiri sampai bisa mengisi perpustakaan.

Seiyuu yang sudah hadir dalam anime Honzuki no Gekokujou” diantaranya:

  • Yuka Iguchi sebagai Maine
  • Mutsumi Tamura sebagai Lutz
  • Takehito Koyasu sebagai Benno
  • Satoshi Hino sebagai Otto
  • Rika Kinugawa sebagai Corinna
  • Megumi Nakajima sebagai Turi
  • Fumiko Orikasa sebagai Eva
  • Tsuyoshi Koyama sebagai Gunther
  • Aya Uchida sebagai Frida
  • Tomoaki Maeno sebagai Mark
  • Show Hayami sebagai Ferdinand
  • Chiyo Tomaru sebagai Delia
  • Shou Karino sebagai Fran
  • Yuko Sanpei sebagai Gil
  • Minori Suzuki sebagai Rosina
  • Kiyono Yasuno sebagai Vilma
  • Yuuichirou Umehara sebagai Damuel
  • Haruki Ishiya sebagai Shikikoza
  • Toshiyuki Umehara sebagai Komandan Ehrenfest

Mitsuru Hongou (World Trigger) menyutradarai anime di Ajia-do dengan asisten sutradara Yoshiki Kawasaki dan Mariko Kunisawa (Hatsukoi Limited) bertanggung jawab atas skrip seri. Yoshiaki Yanagida dan Toshihisa Kaiya mendesain karakter. Jun Watanabe (Hayate no Gotoku) berperan sebagai penggubah musiknya.

Anime “Honzuki no Gekokujou” juga ditayangkan secara gratis di kanal YouTube Muse-Asia.

Kazuki Miya memulai novel di situs Shousetsuka ni Narou pada tahun 2013, dan Yu Shiina mengilustrasikan edisi cetaknya. Volume pertamanya mulai diterbitkan TO Bunko pada 25 Januari 2015. Volume ke-23 telah diterbitkan pada 10 Juni 2020. Novel ini telah terjual hingga tiga juta eksemplar.

Adaptasi manga bagian pertama buatan Suzuka telah mencapai tujuh volume antara Juni 2016 dan Agustus 2018. Bagian kedua juga dibuat oleh Suzuka dan telah diterbitkan dua volume yang kini masih berjalan sejak 24 September 2018. Volume ketiga dari bagian kedua ini diterbitkan pada 1 April 2020. Untuk edisi ketiga, posisi mangaka ditempati oleh Ryo Namino dan berjalan sejak 24 April 2018 dan masih berjalan juga hingga kini. Total terdapat dua volume yang sudah diterbitkan dari bagian ketiga ini, dan volume ketiganya akan terbit pada 15 Juni 2020. Ketiga bagian manga ini tampil di majalah Comic Corona.

Sumber: Honzuki no Gekokujou

The post Anime Honzuki no Gekokujou Dapatkan Musim Ketiga appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

[JOI Spotlight] Not Safe for Work Edition

$
0
0

Selamat datang di JOI Spotlight yang masih mengumpulkan anime musim panas untuk ditonton. Tentunya kalian juga bisa menyimak impresi awal para staf JOI untuk seri yang baru mulai di bawah.

Deca-Dence 01

What’s this?

Dimana Arte memutuskan untuk masuk military industrial complex dibandingkan jadi seniman.

Kaptain

Judul bisa dibaca sebagai keruntuhan atau hidup besar. Pembukaan yang kuat. Seneng banget saya ngeliat anime ini punya temperamen seri super robot awal tahun 2000, all that power up buat city sized rocket punch. Mungkin ada yang protes kenapa nggak pake senjata macem wave motion cannon aja, tapi perlu diingat kalau jelas banget monster dunia ini ada untuk dipanen, bukan dibasmi bersih ngelihat adanya sistem kasta yang jelas-jelas lebih mentingin kelas rahasia benteng ini.

Staf produksi sejauh ini bisa dipercaya dan episode pertama ini untungnya udah ngasih hook yang bagus. Mulai dari Kaburagi yang jelas punya agenda yang lebih tinggi daripada ngelas benteng dan Natsume yang keluarganya nampaknya dibungkam karena nyaris membongkar misteri dunianya.

Uzaki 01

What’s this?

Wah besar.

Kaptain

Argh timingnya jelek banget buat topik episodenya. Jadinya Uzaki yang sangat nggak hormat sama orang yang ingin jaga jarak ini jadi ekstra ngeselin. Di sisi lain sebagai romcom “generasi baru” saya seneng sama settingnya yang usia kuliahan, melihat kontemporer genre seangkatan seperti Komi dan Nagatoro itu masih SMA semua.

Kanokari 01

What’s this?

Bukan rom-com pokoknya, seriusan.

Kaczmarek

KEK! KEK! Gue belum baca manga-nya jadi gue udah menerka-nerka ini bakal berfokus pada pengembangan diri si Kazuya dari laki-laki indecisive dan jadi laki-laki yang lebih tegas dan jujur. Chizuru memanglah gadis impian disini, hanya saja ad-libnya itu membuatnya tak jauh berbeda dengan Kazuya. Pola pertemuan keduanya di rumah sakit dengan neneknya masing-masing juga terasa sangat cepat. Saya sebenarnya pengen lebih banyak dapet pendalaman ke Kazuya-nya di setengah episode ini, namun melihat jumlah episodenya yang sudah diumumkan, jadinya saya harus mengurungkan niat itu. Apakah staf bakal nge-settle heroine pilihan di akhir episodenya? Ahh, gak kayaknya, dan semoga aja enggak.

BlueHeaven

Lawak lo nemo. Ah akhirnya animenya rilis, semua ramalan saya bisa anda simak di artikel ini.

Dokyuu Hentai HxEros 02

Kaczmarek

Akhirnya yang ditunggu-tunggu, Maihime! Saya berterima kasih banyak untuk komite produksinya karena memilih Ai Kayano untuk memerankan heroine satu ini. Balik lagi ke cerita, Hoshino akhirnya gabung kelompok tenaga berkekuatan biologis dan fisiologis. Perlu di-convince lagi sama si Enjou, dan saya masih bingung gimana mereka bisa masuk ke mobil secepat itu.

Lapis Re:LiGHTs 02

Kaczmarek

Setelah “Locodol” dan “Zombieland Saga”, akhirnya saya tertarik kembali dengan genre ini. Episode ini lebih ringan dari sebelumnya, karena mengejar Alfred dan mengetahui lebih jauh tentang Rosetta Stoned. Tak lupa juga dengan pengenalan sistem poin di sekolah ini.

Maou Gakuin no Futekigousha 02

Kaczmarek

Kalian bisa mulai membenci Sasha mulai dari sekarang, namun kalian juga dapat merubah pandangan itu nantinya. Mungkin juga ada yang sudah membahas ini sebelumnya, namun pengaturan waktu yang digunakan untuk menampilkan beberapa adegan ini memang sengaja diposisikan berbeda dari novel utamanya.

BlueHeaven

Ok, episode 1 plotnya terlihat bodoh, kemudian di pembuka episode kedua terlihat kembali menjanjikan. Balik dari flashback ke momen sekolah plot kembali ampas. Itu Anos udah reveal identitas dari awal ga ada yang tanggepin serius, udah unjuk kekuatan juga padahal tapi karakter lain berasa patung. Cuma waifu bait yang bisa bikin orang tahan nonton anime ini.

Re:Zero S2 01

What’s this?

Better story without Rem.

BlueHeaven

EMT Victory! Who is Rem? Musim ini ship saya menang semua, jadi minggir para shipper yang suka ngimpi wahaha, and yeah just another day of Subaru’s suffering.

CTian

Jujur, karena dah tahu dikit cerita novelnya (web novel), saya jadi ketawa-ketawa karena tahu ini Ram rambut biru bakal ngilang persis setelah debut /plak~ TAPI GAK BEGINI ANJ*NGGGG!!! EH BNGST INI SIAPA YANG NGIDE GINI OI!!! TOLONGLAH!!! BNGST INI, LITERALLY BNGST LAH! KENAPA!!!??? KENAPA!!!??~~~ BOI!!! NGIKLAN TERUS DAH!!!

Iya, ada adegan light novel ‘re:zero if’ oiI!! (Yang jadi novel cetak, bukan yang web) Kad*kawa b*ngs*t emang!!!~ Saya sempat baca bab awal-awalnya, belum kelarin… BANG JAGO MEMANG BENER-BENER JAGO DAH!!!~ Pengen baca! Sayang ini cuman bonus BD, jadi ndak mungkin bisa dibeli sendiri (dengan harga murah~).

Oke~ Oke~ Ngomongin season premiere dah~ PERSIS SEPERTI YANG SAYA HARAPKAN!~ Rem yang bye bye di season premiere, Crusch yang jadi santun, dan debut 2 uskup sesat yang baru~ Persis njir, persis~ Sebenarnya itu Rem gelut bisa jadi 1 episode penuh seingat saya… Monolog Rem lumayan banyak… Eh si anjir malah diginiin… Petualangan baru si menyedihkan Subaru dimulai!~ Boi, premiere-nya bener-bener solid, langsung ngingetin lagi betapa menyedihkan ini orang~ KAGAK DIKASIH ISTIRAHAT DAH LU! ISTIRAHAT DI OVA DOANG, WKWK~

Sekali lagi…. BENCI BANGET SAMA NGIKLAN INI… YA KALAU MAU ADAPTASI YANG BENAR LAH, ITU SI EMILIA DAPAT ADAPTASI THEATRICAL OVA, MASA INI CUMAN 3 FRAME!!!~

Oregairu Kan 01

What’s this?

Total victory for the best girl.

BlueHeaven

Oregairu Kan Ep. 1 is 10/10:

> Kuzugahama can’t be chill

> Komachi x Hachiman tete moment

> Loli bait

> No iroha

> Feel did wonderful job

> BGM and dialog match perfectly

> “Aishiteru ze Kawasaki”

> Today’s Battle Result: Kawasaki Saki Daishouri

PS: Apa-apaan Yukino joget-joget ditambah yuribait sama bitchgahama.

SAO-A: War of Underworld S2 01

What’s this?

It’s SAO. Your most hated anime but you still love the rape scene.

BlueHeaven

Bukan SAO kalau ga ada adegan rape. Leafa be like: “Login, bang” dan langsung disambut dengan tentacle doujin material. Trus adegan sosor Sinon di depan mata Asuna, waw banyak sekali bahan lawakan dalam satu episode. And that hero landing too. Om Bercouli juga lagi tarung ganteng sama last boss. Mari kita nikmati lawakan SAO sampai Kirito bangun.

Peter Grill 01

What’s this?

Peter Grill & Post Nut Clarity

Kaptain

You know what Peter Grill, situ beruntung seri monmusu yang satunya lagi tayang di musim ini jadi ada tolak ukur yang bisa nopang seri ini. Saya nonton versi ATX dan seri ini punya kualitas produksi yang jauh lebih bagus dibandingkan kompetitornya. “Tapi kan durasinya lebih pendek mas”, Ya itu karena nih seri sadar tanggung jawab mereka itu adalah secepatnya ngeliatin “produk utama” seri ini.

Kaczmarek

Can’t wait for the “Great Philosopher” version. Peter, with great power comes great responsibility.

Fire Force S2 1-2

What’s this?

Pemadam kebakaran yang ngalahin api pakai api bagian 2

CTian

Season premiere-nya good parah lah! Ngasih adegan original dong. Iya, itu lawan manusia api raksasanya adegan original, di manga ndak ada. Masukinnya bagus sih, biar langsung ngasih action lagi. Dan saya kaget, ternyata cerita kalender Fire Force diadaptasi juga, walau ada adegan yang dihilangkan dan juga ada yang ditambahkan, wkwk~

Episode 2-nya my Godd!! Arthur!!! Ahh, akhirnya terungkap juga kenapa dia begitu delusional. Itu pengisi suara orang tua Arthur siapa yak? Suaranya seperti familiar. Adaptasi di episode 2 juga good sih~ Muka Shinra jeleknya lumayan dapat, action-nya juga oke. Sejauh ini, season 2 saya lihat lebih bagus daripada season sebelumnya. Next, berebutan pilar ke-5! Action di sini keren banget sih kalau di manganya, semoga adaptasi good!~

Chainsaw Man 74-76

CTian

Peringatan, tulisan ini mengandung spoiler dari 3 bab yang saya bahas. Terlalu panjang juga… Jadi mending baca dulu sebelum masuk ke curhatan saya ini… READ CHAINSAW MAN BRO! TERSEDIA SECARA RESMI GRATIS DI APLIKASI DAN SITUS MANGA PLUS, KAMU BISA BACA 6 BAB PERTAMA DAN TERBARU DI SANA!!!

….. ANOTHER ‘JUST MAKIMA’ CHAPTER! GUN DEVIL DEBUT!! AKI’S DEAD!!!??? BOIII BOIII BOIII!!! TAHAN, TAHAN OIII!!! BENAR-BENAR GAK DIKASIH NAFAS DI 3 BAB TERBARU INI! GW JADI NGERI, GW JADI NGERI, ANJING!!!

Oke, terkonfirmasi, MAKIMA IS A DEVIL!!! Kayaknya sih Devil murni kayak Spider Devil yang dandanin dirinya jadi manusia, bukan hybrid kayak Bomb, Samurai dan Chainsaw. Dia ngajakin Aki bikin kontrak pula! Saya pikir awalnya doi tuh Tho… eh maksudnya Woman Devil~ I mean, banyak orang yang takut sama wanita kok :’v~ Ternyata oh ternyata, sang kuasa tertinggi, CONTROL DEVIL! Siapa yang ndak takut dikontrol? Lu literally ndak bisa ngapain-ngapain njir kalau lagi dikontrol. The final boss is here! Dan saya rasa dia memang cocok jadi main villain-nya dibandingkan Gun Devil. Yes, POWER IS OUR MAIN HEROINE, REMEMBER THAT! Ah ya, nama Makima juga sempat masuk trending Twitter JP lagi karena bab 74… MY GOD! :’

Speaking of Gun Devil… OOHHHH… MYYYY… F**CKKIIINGG…. GODDDD!!!!!! IT’S HERE, IT’S ARRIVE AND IT’S SO TERRIFYING, MY GODDD!!!! Boi, Tatsuki Fujimoto-sensei tuh mantap banget dah, desain Devil-nya ndak pernah ndak bikin amaze, njirr!!! ITU KEPALA ORANG YANG ADA DI DADA GUN DEVIL DIGAMBAR SATU-SATU ATAU GIMANA DAH!? NIAT BANGET ASLI DAH! EKSPRESINYA JUGA BEDA-BEDA… DAMNN! ITU APA ANJIR!!!?? TANGAN SENJATA SEMUA, BUNTUT DARI KUMPULAN PELURU, AND IT’S M*TH*RF*CK*NG FLYNG MY BOIII!!!

TERUS-TERUS, GILA, GILA, GILA, GILA!!! TATSUKI FUJIMOTO-SENSEI GOES MAD!! BIKIN 4 SPREAD PAGE DALAM SATU BAB, PLUS BIKIN NAMA KARAKTER SEBANYAK ITU!!! BOOOOIIIIII!!!!! ITU NAMA BENERAN DITULIS SATU-SATU NJIRR!!!! SAYA JUGA SUKA BANGET SAMA NARASI LAPORAN PERGERAKAN GUN DEVILNYA! DARI TEMPAT, TANGGAL, JAMNYA PUN PAKAI DETIK! THAT’S AWESOME!!!

Sudah, selesai sampai situ aja? GAK NJIR, GAK!!! BAB 76!!! BAB 76!!! BOIII BOIII BOIII!!!~ BIKIN 4 SPREAD PAGE DALAM SATU BAB, PLUS BIKIN NAMA KARAKTER SEBANYAK ITU!!! BOOOOIIIIII!!!!! ITU NAMA BENERAN DITULIS SATU-SATU NJIRR!!!! SAYA JUGA SUKA BANGET SAMA NARASI LAPORAN PERGERAKAN GUN DEVILNYA! DARI TEMPAT, TANGGAL, JAMNYA PUN PAKAI DETIK! THAT’S AWESOME!!! (2) DITAMBAH LAPORAN PERGERAKAN MAKIMA JUGA ADA! TERUS ITU KENAPA MASIH PADA HIDUP SNAKE SAMA SI DUO CODET!? TUH KAN, LAGI-LAGI UDAH MATI PUN MASIH DISURUH GAWE NJIR!!! TERUS AKI….. AKI MATI, NG*NT*T!!! DIBUNUH GUN DEVIL!!! ANJ*NG ANJ*NG!!!

Jujur, saya kesal bukan karena Aki mati. Tapi tahu Aki bakal hidup lagi untuk dibunuh doang, njirr!!! INGET! TERAWANGANNYA FUTURE DEVIL! AHHHH! I CAN’T LAH I CAN’T! Jujur, di bab 74 saya jadi suka banget sama Aki. Semua yang dia lakukan tuh cuman untuk keluarga barunya hidup bahagia! DIA PUN NGOMONG LANGSUNG LHO! LITERALLY NGOMONG LEWAT MULUTNYA! Bahkan Angel Devil pun juga mau dia bantu! Will talk about Aki later… Mungkin nanti waktu dia mati beneran… AHHH BROOO!!!

Dan kalian tahu? Semua peristiwa yang buat saya merinding dan meneteskan air mata itu cuman berlangsung selama 7 detik! M*TH*RF*CK*NG 7 SECOND!! BOI!!! Menurut awal narasi laporannya, Gun Devil mengamuk selama 12 detik… So… THEY ARE STILL 5 SECOND ON GUN DEVIL MASACRE, NJIR!!! NAMPAKNYA SERANGAN ‘POWER RANGER-NYA’ MAKIMA GAGAL!!!~

Tapi, itu si Denji santuy betul dah di apartemen, serangannya sepertinya jauh dari sana~ Tapi tetap aja njir, santuy banget yak. OPEN THAT DOOR DENJI, OPEN THAT DAMN DOORR!!! Apa yang menanti Denji di balik pintu itu?

Terakhir, pengen ngomongin detil-detil yang akhirnya terungkap. Latar waktunya seri Chainsaw Man tahun 90-an~ Okay, that’s explain a lot. Sebelum dikonfirmasi sebenarnya fans pun udah nebak latar waktunya pasti bukan masa kini, ternyata benar.

Masa lalunya Angel Devil!? Akhirnya! Sudah nunggu lho dari arc Bomb. BOI!! ITU MAKIMA BENER-BENER DAH! Di sini pun akhirnya terungkap kenapa yang ngikut Makima banyak, toh diguna-guna. Aki pun sempat hampir sadar, “kenapa gw suka Makima yak?”. Ah ya, momen Aki-Angel tuh fujobait banget dah!!! CUTE! BUT STRANGE! BUT CUTE!!! :’

Detil terakhir yang mau saya bahas, ANOTHER FIRE PUNCH REFERENCE! Ada banner Agni (tokoh utama Fire Punch) di Amerika! Tepatnya di bab 75 halaman 8, di sebelah kanan. Saya lihat sih yang baca Fire Punch senang banget sama referensi itu. Okay, jadi pengen baca Fire Punch juga nanti~ KUDU BACA KARYA LAIN MAESTRO TATSUKI FUJIMOTO-SENSEI LAH!~

Penutup, THE BEST MANGA’S CHAPTER I’VE READ IN MY LIFE!!! Tiga bab ini terlalu luar biasa njir! This manga need more recognition lah! Please read Chainsaw Man, it’s good for your life. Ah ya, soal Manga Spotlight arc International Devil Hunter saya batalin deh. Maaf, dapat banyak pesanan ulasan nih~ TAPI! Nanti kalau saya sudah dapat cetak jilid 1 Chainsaw Man punya Viz Media, saya bakal bikin Manga Spotlight Chainsaw Man secara keseluruhan~ Rilisnya sih Oktober, saya juga masih bingung sih beli di mana, see later aja yak~

PLEASE, READ CHAINSAW MAN, THAT’S AN ORDER!

Fate/Grand Order

NA Server

Kaptain

Saya emang nulis soal NA aja, tapi saya juga ingin nanya pemain JP soal what’s with the current wacky ass “Summer AOE” banner. Susah saya percaya ini disengaja apa nggak, tapi ajaib banget bisa bikin banner yang lebih jelek dibandingkan Story Banner. Banner anniversary better be worth it.

Sekarang balik ke ulang tahun server NA. Seperti yang bisa kalian lihat saya udah aman buat 2 tahun kedepan. Masih butuh 2 Kaleidoscope lagi sih buat maximum efficiency, tapi jujur aja saya udah dapet semua yang saya mau dari game ini, jadi paling ya ngeroll biar dapet cukup Event CE aja kedepannya.

Girls Frontline

Kaptain

Saat event ini jalan di server lama banyak kritik buat ceritanya melihat staf penulis barunya masih baru (duh). Saya masih di chapter tiga tapi sejauh ini bagus kok? Paling nggak saya jauh lebih nikmatin ini dibanding LB2 game di atas, dan game juga cukup baik hati ngasih easy difficulty buat kalian yang ingin baca cerita aja.

Masih nunda farming doll baru sampe ngedapetin HS2000. Berhubung farming P22 juga buat ngedapetin medal buat beli limited lain. Untuk kalian yang masih baru atau mau mulai lagi saya saranin ngedapetin 2 doll di atas, farming box juga gampang ngeliat kalian nggak perlu masuk combat, dan parachute fairy bisa bikin kalian dapet 10 box tiap semenit.

SINoALICE

Kaptain

Nyimpen gem sampe banner Nier itu prosedur standar para pemain, jadi saya optimis minggu depan Colosseum bakal neraka banget. Masih pelan-pelan grinding ngeliat duit awal dari prereg masih nipis, tapi saat Banner 9S dah nongol, i’ll be ready.

Arknights (EN)

Kaczmarek

No necessary update from me, but still i’m trying to collect more mats for Hoshiguma. Ngomong-ngomong, pada nyoba roll banner terbaru kah? Dan tak lupa juga, Happy Birthday our kouhai, Taneda Risa!

Kantai Collection

Kaczmarek

Saya ingin mempercepat progres namun kehalang ama ini badan karena makin gak kuat ngadep depan PC terus. E-1 cleared btw, sekarang lagi jalan fase 1 E-2. Ah iya btw, kapal baru dah nongol. Tentu saja ada yang kontra dengan desainnya, dan sampe bikin twit ancaman (daripada dibilang kritik). Saya yakin di JP juga ada yang kontra dengan ini, namun di medsos yang paling kelihatan justru para gaijinnya. Toxic? Tentu ada momen yang memancing ke-toxic-an ini di setiap waktu game masih berjalan. Tak ada yang selalu damai dari fandom satu game, jadi gak perlu dibesar-besarin beginian deh. Semoga artist, kreator, atau stakeholder terkait menerima semua kritik, saran, hingga ancaman dengan kepala dingin.

Sekian JOI Spotlight kali ini. Secara pribadi masih sedih saya Kingdom belom balik di musim ini. Tapi ya mau gimana lagi, keamanan tetap harus diutamakan.

Header: DropDeadDeputy

The post [JOI Spotlight] Not Safe for Work Edition appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Tanggal Pemutaran Baru Film Kompilasi Revue Starlight Diungkap

$
0
0

Trailer terbaru film kompilasi “Shoujo☆Kageki Revue Starlight: Rondo Rondo Rondo” resmi dipublikasi pada Minggu kemarin (12/07). Dalam trailer ini juga diungkap bahwa pemutaran filmnya yang sempat tertunda akibat coronavirus, dipastikan film akan digelar pada 7 Agustus 2020 di Jepang.

Seiyuu yang hadir dalam franchise ini diantaranya:

Seisho Music Academy

  • Momoyo Koyama sebagai Karen Aijou
  • Suzuko Mimori sebagai Hikari Kagura
  • Maho Tomita sebagai Maya Tendou
  • Aina Aiba sebagai Claudine Saijou
  • Haruki Iwata sebagai Mahiru Tsuyuzaki
  • Hinata Satou sebagai Junna Hoshimi
  • Moeka Koizumi sebagai Nana Daiba
  • Teru Ikuta sebagai Futaba Isurugi
  • Ayasa Itou sebagai Kaoruko Hanayagi

Rinmeikan Girls School

  • Tomori Kusunoki sebagai Tamao Tomoe
  • Risa Tsumugi sebagai Rui Akikaze
  • Azumi Waki sebagai Ichie Otonashi
  • Iori Saeki sebagai Yuyuko Tanaka
  • Reo Kurachi sebagai Fumi Yumeouji

Frontier School of Arts

  • Megumi Han sebagai Aruru Otsuki
  • Ayana Taketatsu sebagai Misora Kanou
  • Emiri Katou sebagai Tsukasa Ebisu
  • Mikoi Sasaki sebagai Shizuha Kochou
  • Miyu Tomita sebagai Lalafin Nonomiya

Siegfeld Institute of Music

  • Hotaru Nomoto sebagai Akira Yukishiro
  • Yuka Ozaki sebagai Michiru Outori
  • Haruka Kudo sebagia Yachiyo Tsuruhime
  • Yume Takeuchi sebagai Liu Meifan
  • Hikaru Tono sebagai Shiori Yumeouji

Seiran General Arts Institute

  • Kanon Nanaki sebagai Koharu Yanagi
  • Minami Tsukui sebagai Suzu Minase
  • Yoko Kadoyama sebagai Hisame Honami
  • Yuka Kobayashi sebagai Kyouko Yakumo

Furukawa Tomohiro (Yurikuma Arashi) menjadi sutradara film anime ini dan kembali diasisteni oleh Koide Takushi (Made in Abyss Movie). Higuchi Tatsuto (Schwarzesmarken, Cross Ange) menjadi penyusun komposisi serial dan penulis skrip skenarionya, dan Saita Hiroyuki (NouCome) berperan sebagai desainer karakternya. Studio Kinema Citrus menjadi penggarap animasinya.

Revue Starlight

Bushiroad mengumumkan seri Revue Starlight” pada April 2017 dengan proyek musikal panggung dan anime. Drama musikal Shoujo ☆ Kageki Revue Starlight LIVE, disebut sebagai “konser musikal dan 2,5 dimensi,” tayang di Tokyo pada bulan September 2017. Serial anime televisi 12-episode ditayangkan perdana pada 12 Juli 2018.

Sora Goto dan Kanata Nakamura meluncurkan Shoujo ☆ Kageki Revue Starlight Overturemanga pertama seri ini di majalah Dengeki G Kadokawa pada Januari 2018, yang berakhir pada Oktober di tahun yang sama. Mobage buatan Ateam yaitu Revue Starlight Re LIVE diluncurkan secara global pada bulan April. Produksi musik tahap ketiga diluncurkan pada musim panas 2020.

Sumber: Revue Starlight

The post Tanggal Pemutaran Baru Film Kompilasi Revue Starlight Diungkap appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Haikyuu!! Akan Akhiri Manga pada Bab 402

$
0
0

Edisi 32 untuk tahun ini dari majalah Weekly Shonen Jump milik Shueisha mengkonfirmasi bahwa manga “Haikyuu!!” akan tamat pada edisi gabungan 33-34 yang akan terbit pada 20 Juli nanti. Bab 402 manga akan memiliki 28 halaman dan halaman warna. Manga sudah masuk arc terakhir ini sejak 28 Oktober 2019.

Manga buatan Haruichi Furudate, Haikyuu!! mendapat adaptasi anime oleh studio Production I.G. dan tayang pada April 2014. Musim keduanya mengudara pada Oktober 2015, dan musim ketiganya pada Oktober 2016. Musim keempat dari serial Haikyuu!! mulai ditayangkan sejak 10 Januari lalu dan berakhir pada 3 April. Kemudian cour kedua awalnya akan ditayangkan pada Juli 2020 dengan jumlah keseluruhan 25 Episode.

Haruichi Furudate meluncurkan manga Haikyuu!! pada tahun 2011, namun memulai debutnya di majalah Weekly Shounen Jump pada 20 Februari 2012. Per 13 Mei 2020, 43 volume manganya telah dipasarkan di Jepang. Shueisha mulai mempublikasi seri tersebut dalam bahasa Inggris di situs dan aplikasi Manga Plus mulai Januari 2019.

Sumber: ANN

The post Haikyuu!! Akan Akhiri Manga pada Bab 402 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Comic Market 99 Tunda Acara dari Musim Dingin 2020 ke Golden Week 2021

$
0
0

Komite Comic Market mengumumkan pada hari Minggu bahwa mereka bertujuan untuk menjadwalkan ulang acara Comic Market musim dingin, Comiket 99; yang direncanakan hadir musim dingin ini ke liburan Golden Week pada tahun 2021 (yang akan berlangsung pada bulan April dan Mei, 2021).

Komite mengutip masalah penjadwalan mengingat aula Pameran Timur Tokyo Big Sight akan tetap tidak tersedia hingga musim gugur 2021 karena Olimpiade, dan kesulitan mengambil langkah-langkah pencegahan untuk membatasi kapasitas maksimum setiap daerah karena pandemi virus coronavirus COVID-19. Komite juga menyatakan sedang mempertimbangkan proyek untuk peringatan 45 tahun Comiket pada bulan Desember, serta acara “Air Comiket” untuk Golden Week.

Acara Comiket 98 yang direncanakan berlangsung dari 2-5 Mei dibatalkan untuk membantu mencegah penyebaran COVID-19. Acara ini awalnya direncanakan untuk bulan Agustus namun mendapat penyesuaian karena Olimpiade Tokyo 2020 dijadwalkan berlangsung pada Juli-Agustus. Hanya saja Olimpiade Tokyo 2020 sekarang ditunda ke awal 23 Juli 2021.

Tokyo telah mengalami peningkatan kasus COVID-19 baru-baru ini. Hari Minggu adalah hari keempat berturut-turut Tokyo melaporkan lebih dari 200 kasus baru.

Sumber: ANN

The post Comic Market 99 Tunda Acara dari Musim Dingin 2020 ke Golden Week 2021 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.

Viewing all 16409 articles
Browse latest View live


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>