Quantcast
Channel: Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

[Mascot Monday] Akine

$
0
0

“Halo Ndes!”

Seperti itulah kurang lebih bunyi salam dari Akine dan kucingnya Neko saat menyapa kita dalam edisi Mascot Monday kali ini.

Minggu ini kita akan membahas Akine, maskot dari circle Akineko Creative Works. Sebelum itu, mari kita mulai rubrik kali ini dengan sedikit membahas sejarah singkat circle-nya. Akineko Creative Works didirikan pada tahun 2011 dengan nama awal Akineko art club. Sebuah perkumpulan dari para ilustrator yang berdomisili di sekitar UNDIP, Semarang.

Sedikit trivia, circle yang didirikan oleh Kentaro Kaneko ini juga memiliki Sayuko (komikus ‘My Pre-Wedding’) sebagai member-nya loh! Untuk yang penasaran dan ingin tahu lebih lanjut tentang Akineko Creative Works, kalian bisa datangi laman facebook atau situsnya.

akine1

Akine, ganbarimasu!

Si kecil yang ‘besar’

Postur tubuhnya bisa dikategorikan cukup mungil mengingat tinggi badannya yang hanya 150cm. Namun ada satu bagian tubuh yang ‘besar’ dan membuat Akine dicemburui oleh maskot dari circle lain yang kebetulan adalah senpai-nya.

akine2

Dek Alti jadi baper gara-gara Akine

Punya asisten yang lucu!

Dia juga memiliki asisten yang senantiasa menemaninya bernama “Neko”, seekor kucing misterius yang bisa ngomong.

neko1Neko, kucing misterius yang bisa ngomong

Neko adalah asisten yang sangat rajin, terutama dalam mengingatkan Akine soal deadline. Yang unik dari Neko adalah: Dia selalu mengakhiri omongannya dengan imbuhan “-ndes”.

neko2

Deadline ndes

Namun dibalik kerajinannya itu, Neko juga kadang berbuat iseng terhadap Akine. Keisengannya sering membuatnya jengkel hingga dia mencubit pipi Neko hingga melar.

neko3Iseng sekali ya editan-nya

Bisa summon peralatan gambar

Hal yang paling unik darinya adalah kemampuannya untuk melakukan ritual Summon Tools, yakni pemanggilan peralatan gambar. Namun kemampuannya ini terbatas hanya dua barang per-bulan. Meski seringkali barang yang dimunculkan biasanya rusak duluan sebelum sempat digunakan sih, hihi

Sedikit nasihat, lain kali saat melakukan ritual Summon Tools, baiknya seisi ruangan harus terlebih dahulu dipasang kasur dari segala sisi ya.

akine_summon1

Belum apa-apa sudah rusak ya sintik-nya

The post [Mascot Monday] Akine appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Trending Articles



<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>