Sudah bukan rahasia umum lagi bila setiap seri anime/manga/novel terkenal senang mengambil setting dari dunia asli. Bahkan ada penghitungan berapa banyak lokasi yang dijadikan tempat turisme anime di Jepang oleh Seichimap. Terlebih lagi, bila tempat tersebut berhasil diketemukan, maka (biasanya) akan terjadi ledakan turis yang akan mengunjungi dan menguntungkan bisnis setempat.
Kali ini, satu lagi sekolah akan dijadikan tempat tujuan para penggemar anime, terutama penggemar Gakkou Gurashi karena seorang penggemar baru saja menemukan lokasi dunia nyata tempat dimana seri tersebut dilangsungkan.
Menurut pengguna Twitter, Nagakomi, sekolah tersebut terletak di antara Negishi dan Yokohama di prefektur Kanagawa. Dia mendapatkan informasi tersebut dari chapter manganya yang memperlihatkan kertas bertuliskan koordinat tepat dari letak asli sekolah tersebut. Tepatnya, sekolah tersebut terletak di koordinat N35.419,E139.645.
Tweet lain memperlihatkan sekolah terdekat dari lokasi tersebut, SMA Midorigaoka, Yokohama dengan sekolah yang dipakai dalam seri Gakkou Gurashi, ternyata keduanya memiliki kemiripan yang cukup dekat.
Nagakomi juga mengutarakan kalau sekolah di manganya berdasarkan SMA Midorigaoka, Universitas St. Isidore berdasarkan SMP & SMA Seiko Gakuin, dan Randall Corporation berdasarkan SMP Nakaodai.