Quantcast
Channel: Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Desainer Karakter SaeKano Mengerjakan Game Baru DMM, ’38M GIRLS PROJECT’

$
0
0

DMM Games sepertinya sedang gencar-gencarnya mengembangkan divisi mobile mereka, terbukti setelah mengadaptasi Kantai Collection dan Touken Ranbu ke dalam ponsel pintar, kini mereka mengembangkan sebuah game originalnya sendiri bersama Aniplex Mobile dan Dingo. Proyek terbarunya akan berjudul “38M Girls Project yang akan ditangani desain karakternya oleh Misaki Kurehito dan animasinya akan dikerjakan oleh studio Satelight.

Kuciptakan cahaya, aku ciptakan kegelapan. Aku yang membuat kedamaian, aku yang membawa bencana. Aku adalah sang Raja, aku adalah seseorang yang menyebabkan semuanya. Aku pinta dunia ini untuk kekuatan ikatan dan kepercayaan.

Itulah yang diutarakan oleh naratornya dengan nada gelap sebelum kemudian tiba-tiba berubah ceria. Narator tersebut kemudian berbicara dengan nada bersemangat mengenai pembentukan party dan membuka masa depanmu sendiri bersama para heroine yang menantimu.

Saya yakin kamu sudah cukup mengenal Misaki Kurehito, desainer karakter game ini lewat light novel, manga, dan anime SaeKano. Desainnya yang cantik dan elegan sering kali membuat saya luluh lantak dibuatnya. Mengingat studio Satelight akan mengerjakan animasi game ini, tidak menutup kemungkinan kalau mereka juga akan membuat animenya.

joi - 38m girls project ditunjukkan dalam tgs (2)

38M Girls Project adalah sebuah game original action RPG yang direncanakan untuk dirilis untuk PC, iOS dan Android pada tahun 2016.

sumber: ANN


Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Trending Articles



<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>