Diumumkan pada SCJEA September 2015 kemarin oleh Capcom. Judul terbaru pada serial Resident Evil ini bukanlah Zombie Kung-fu Simulator seperti Resident Evil 6 ataupun kembali berfokus pada aspek Survival Horror seperti yang dilakukan serial Resident Evil: Revelations. “Resident Evil: Umbrella Corps” adalah sebuah Team Based Multiplayer Shooter yang menggunakan berbagai area dari seri Resident Evil yang dipenuhi zombie sebagai arena pertempuran.
Dikembangkan dengan Unity, Umbrella Corps berfokus pada pertarungan jarak dekat yang agresif dengan Melee combat yang terlihat menarik. Dapat dilihat juga berbagai fitur seperti menelusuri medan pertempuran dengan ice tool dan menggunakan zombie untuk menyerang dan melindungi diri.
Semoga saja Capcom sudah banyak belajar dari Operation Raccoon City dan mampu merilis game tanpa gangguan teknis yang berarti. Untuk sekarang, kalian yang mengharapkan game semacam Resident Evil: Outbreak sayangnya harus bersabar lebih lama lagi.
Resident Evil: Umbrella Corps akan dirilis dalam format digital secara global pada awal tahun 2016 Untuk Playstation 4 dan PC.
Sumber: Gematsu