Sony Interactive Entertainment telah merilis iklan web kedua untuk “The Last Guardian” yang ditujukan untuk fans yang sudah lama menunggu rilisnya game ini. Setelah seorang karyawan kantor, iklan kali ini menampilkan seorang penjaga toko game.
Penjaga toko game-nya terdiri dari yang sudah tua dan yang masih muda. Penjaga toko muda bertanya kepada penjaga toko yang sudah tua sedang melihat apa. Ternyata dia sedang melihat daftar pre-order pada tahun 2009. Kemudian penjaga toko yang tua bertanya kepada penjaga yang masih muda apakah dia tahu tentang The Last Guardian. Penjaga toko yang muda ingat soal game ini tetapi dia yakin orang-orang sudah lupa dengan game tersebut. Tetapi tidak lama kemudian ada telepon yang masuk untuk mengecek status pre-order The Last Guardian yang dilakukan pada tahun 2009.
Game ini akhirnya akan rilis pada tanggal 6 Desember untuk PlayStation 4.
The post Iklan Web Ke-2 dari ‘The Last Guardian’ Tampilkan Penjaga Toko Game appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.