Quantcast
Channel: Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Anime Naruto Shippuden Akan Mengadaptasi 3 Buah Novelnya

$
0
0

Majalah Shonen Jump edisi ke 50 mengumumkan pada hari Senin kalau arc terbaru dari seri Naruto Shippuden adalah adaptasi dari 3 buah novel epilog yang sudah diterbitkan sebelumnya.

Pertama-tama, anime ini akan mengadaptasi novel Naruto: Sasuke Gaiden yang ditulis oleh Shin Towasa, kemudian dia akan mengadaptasi novel Naruto: Shikamaru Gaiden yang ditulis oleh Takashi Yano. Terakhir, anime ini akan mengadaptasi novel Konoha Hiden: Shuugen Biyori yang ditulis oleh Shou Hinata.

JOI - naruto epilog jadi anime (2) JOI - naruto epilog jadi anime (3)

Anime ini saat ini sedang menayangkan anime orisinal arc masa muda yang memfokuskan ceritanya kepada masa kecil 2 orang karakter setiap episodenya. Episode 483 ditayangkan hari Kamis dan menayangkan masa lalu Jiraiya dan Kakashi. Anime ini tidak akan tayang pada tanggal 17 dan 24 November karena akan diisi oleh program spesial, dan kembali tayang 1 Desember 2016. Ketiga arc ini direncanakan tayang pada musim dingin.

Tidak terasa rasanya kalau seri ini sudah tamat hampir 2 tahun lalu, tapi franchise-nya terus ditayangkan di televisi, luar biasa.

Sumber: ANN

The post Anime Naruto Shippuden Akan Mengadaptasi 3 Buah Novelnya appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Trending Articles



<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>