Pasti diantara kalian masih menangis dan sering galau ketika mendengarkan soundtrack Kimi no na wa terutama pada lagu “Sparkle” dan ”Nandemonaiya”. Band yang mengisi soundtrack tersebut, Radwimps; sekarang siap merilis album kedelapan mereka setelah album soundtrack film terbaru buatan Makoto Shinkai tersebut berhasil menjadi album terlaris di Jepang sepanjang bulan Agustus dan September, dan berhasil terjual sebanyak 300 ribu kopi dalam waktu dua bulan.
Band alternative rock yang diisi oleh Yojiro Noda, Akira Kuwahara, Yuusuke Takeda, dan Satoshi Yamaguchi ini siap merilis album kedelapannya pada tanggal 23 November 2016. Album yang diberi judul “Ningen Kaika” berisi 15 lagu dan menampilkan single mereka sebelumnya seperti “Kigou Toshite”, dan “’I’ Novel”. Lagu yang terdapat dalam album soundtrack Kimi no na wa yang mereka kerjakan seperti “Zenzenzense” dan “Sparkle” akan dirilis dalam format original version. Album ini akan menjadi album studio kedua mereka dibawah label Universal Music Japan setelah label mereka sebelumnya EMI Music Japan diambil alih oleh Universal Music pada tahun 2013.
Album ini akan dirilis dalam dua format yaitu CD biasa dengan harga 3240 yen dan edisi limited edition dengan harga 4860 yen yang menampilkan rangkuman dari “10th ANNIVERSARY LIVE TOUR FINAL RADWIMPS NO HAJIMARI HAJIMARI” yang dilaksanakan pada 23 Desember 2015 di Makuhari Messe.
Dalam rangka mempromosikan album barunya, mereka merilis preview video musik untuk original version dari “Sparkle” yang sebelumnya sudah masuk di album soundtrack Kimi no na wa. Video musik ini disutradarai oleh Makoto Shinkai dan mengambil beberapa footage dari film yang menjadi jawara di Jepang selama dua bulan berturut-turut. Versi full dari video musik ini akan dimunculkan dalam edisi limited edition dari “Ningen Kaika”.
Sudah siap untuk dibikin galau lagi lewat video klip dari “Sparkle”?
Track List RADWIMPS – Ningen Kaika:
- Lights go out
- Hikari 「光」
- AADAAKOODAA
- To aru haru no hi「トアルハルノヒ」
- Zenzenzense (original ver.) 「前前前世」
- ‘I’ Novel
- Ame no Hinikiku 「アメノヒニキク」
- Shuukan Shounen Jump 「週刊少年ジャンプ」
- Bou Ningen 「棒人間」
- Kigou Toshite 「記号として」
- Hitoboshi 「ヒトボシ」
- Sparkle (original ver.) 「スパークル」
- Bring me the morning
- O&O
- Kokuhaku 「告白」
Sumber: Realsound
The post Radwimps Merilis Video Klip Buatan Makoto Shinkai dan Mengumumkan Album Baru appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.