D3 Publisher telah mengungkap berbagai informasi baru mengenai setting cerita, sistem, serta trailer TGS 2016. Untuk “Idol Death Game TV.”
Setting Cerita
Project 47
—Team Passion
Satu dari tujuh grup Project 47. Diisi oleh para Idol daerah Kyushu. Tim ini memenangkan Dream of Dreams selama tiga kali berturut-turut berkat Ren Isahaya, Popularitasnya membuat konser mereka laku keras tidak peduli harganya. Konsep tim ini adalah “Gairah”
—Team Rising
Satu dari tujuh grup Project 47. Diisi oleh para Idol daerah Hokkaido dan Tohoku. Memiliki popularitas yang stabil. Sejak bergabungnya Hime Asahikawa ke tim ini, jumlah pengunjung meroket dan memecahkan rekor Project 47. Konsep tim ini adalah “Fajar.”
Hime Asahikawa (CV: Rika Tachibana)
Anggota generasi ke-10 Team Rising. Idol jenius yang luar biasa berbakat. Dia berhasil mencapai peringkat satu D-ranking di tahun debutnya. Ambisi dan aspirasinya pun setinggi kemampuannya. Namun dia sendiri tergolong masih muda dan kadang ceroboh, perilakunya sendiri seringkali kelewat dramatik. Dia ingin terus maju menembus dunia Idol dan ingin mempengaruhi seluruh industri hiburan, namun…
Sistem Penjurian
Di Idol Death Game TV, para idol harus terus memenangi penjurian atau mati. Kriteria penjurian ada banyak dan kalian bisa menggunakan Dream Coins yang bisa kalian dapatkan lewat gameplay, untuk mendapatkan item yang dapat membantu meningkatkan nilai evaluasi kalian.
Kalian juga harus menjaga tensi para idol tetap tinggi. Tensi yang tinggi dapat membantu evaluasi dan sebaliknya. Dream Coins dapat digunakan untuk meningkatkan tensi idol maupun menurunkan tensi idol lawan. Tiap idol juga memiliki bakat dan kelemahan pada genre penjurian tertentu, sehingga kalian harus mengantisipasi juga efek genre pada proses penjurian idol
Idol Death Game TV akan rilis di Playstation Vita tanggal 20 Oktober.
Sumber: Gematsu
The post ‘Idol Death Game TV’ Detilkan Tim, Karakter, dan Sistem Baru appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.