Quantcast
Channel: Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Game Bishoujo Matsuri Ke-3 dari Gust Adalah ‘Blue Reflection’

$
0
0

Gust telah meresmikan game ketiga dari kampanye Bishoujo Matsuri lewat Weekly Famitsu dan Dengeki PlayStation edisi pekan ini. Game ini berjudul “Blue Reflection: Word of the Girl Who Dances in Illusions” (Judul Jepang: Blue Reflection: Maboroshi ni Mau Shoujo no Ken) yang akan rilis untuk PlayStation 4 dan PlayStation Vita.

Spesifikasi

  • Genre: Heroic RPG
  • Tanggal Rilis: Belum ditentukan
  • Proses Pengerjaan: 30 persen
  • Desain Karakter: Mel Kishida
  • Penyusun Seri: Keiichi Sigsawa (pengarang Kino no Tabi), Yuusaku Igarashi (pengarang Nogizaka Haruka no Himitsu), Kouji Natsumi (pengarang Nareru! SE)
  • Produser: Junzo Hosoi

Yang menarik dari proyek ini adalah Mel Kishida bukan sekarang mendesain karakternya saja, tetapi juga mengawasi proyeknya secara keseluruhan.

Overview

Blue Reflection menceritakan tentang para gadis yang tumbuh melalui interaksi yang menyentuh hati. Game ini adalah proyeksi nyata dari masa muda yang bimbang antara keadaan normal dan luar biasa dengan relasi, substansi dari interaksi antar orang, sebagai tema utamanya.

Karakter

Hinako Shirai (pengisi suara: Yuki Takada)

Sang tokoh utama. Dia adalah gadis muda yang menarik perhatian banyak orang sebagai penari balet. Setahun yang lalu, Hinako memutuskan untuk mengikuti kontes yang akan menentukan karirnya sebagai penari balet. Tetapi ternyata kakinya cedera dan dia tidak bisa ikut kompetisinya. Sejak saat itu, dia tidak bisa menari. Meski dia menutup hatinya, dia terus percaya bahwa suatu hari nanti kakinya bisa sembuh dan akan bisa menari kembali.

blue-reflection-2

Hari-hari yang membosankan terus berlalu, tetapi Hinako suatu hari bertemu dengan dua gadis yang memberikan dirinya kekuatan sihir misterius yang mengubah dirinya menjadi “Reflector.” Dengan kemampuan ini, dia bisa bertarung.

Selama dia bertarung sebagai Reflector, kakinya akan bisa sembuh suatu hari nanti. Hinako terus bertarung hanya dengan alasan itu saja. Tidak lama kemudian, Hinako mulai menyadari sesuatu. Siapa yang dia hadapi? Apa arti sebenarnya dari pertarungan ini? Kemudian, pertarungan yang akan mengubah dunia…

Ketika bertarung sebagai Reflector, penampilan Hinako berubah. Rambutnya berubah jadi warna pirang dan warna masing-masing mata berbeda. Dia bertarung menggunakan pedang transparan yang seperti kaca.

Yutsuki Tsukasaki (pengisi saura: Marika Kouno) dan Raiyume Tsukasaki (pengisi suara: Sawako Hata)

Dua gadis yang muncul di hadapan Hinako adalah sepasang adik kakak bernama Yutsuki Tsukasaksi dan Raiyume Tsukasaki. Dia memberikan kekuatan Reflector kepada Hinako.

Lainnya

Kedua majalahnya juga memperkenalkan berbagai murid yang merupakan teman sekelas kalian. Kalian bisa memperdalam hubungan kalian dengan cara berinteraksi dengan teman sekelas kalian. Relasi kalian dengan orang-orang ini adalah tema utama dari game ini.

Dari penjelasan di atas, Blue Reflection terlihat seperti game dengan tema yang serius. Tetapi yang bikin penasaran adalah situs teaser-nya dilengkapi dengan diagnosa fetish yang menentukan kalian fetish terhadap bagian tubuh mana.

The post Game Bishoujo Matsuri Ke-3 dari Gust Adalah ‘Blue Reflection’ appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Trending Articles