Akhirnya ada update terbaru mengenai “Mahō Shōjo Ikusei Keikaku” atau Magical Girl Raising. Light novel karangan Asari Endo ini baru saja merilis sebuah video promosi terbaru, para pengisi suara karakter yang akan tampil, lagu tema, karakter desainer, dan jadwal tayang. Video promosi tersebut juga diunggah pada situs YouTube.
Magical Girl Raising karangan Asari Endo ini bercerita mengenai sebuah game bernama The Magical Girl Raising Project dimana game tersebut hanya memperbolehkan satu dari seribu orang yang bisa menjadi seorang Magical Girl dimana orang yang terpilih tersebut mendapatkan kemampuan fisik melebihi orang biasa, juga kemampuan spesial yang membedakan mereka dari manusia biasa.
Namun pada suatu hari, di suatu distrik yang berisi 16 orang Magical Girl, ada pengumuman bahwa jumlah Magical Girl harus dikurangi setengahnya untuk mengatasi masalah energi sihir. Para Magical Girl ini pun berlomba untuk bisa mengumpulkan Magical Candy sebanyak-banyaknya dari para pesaingnya. Secara tiba-tiba peraturannya berubah dan kompetisi tersebut menjadi ajang pembunuhan agar bisa bertahan hidup.
Serial anime ini akan menghadirkan Nao Toyama sebagai Snow White dan Manami Numakura sebagai Ripple. Numakura juga akan membawakan lagu pembuka berjudul Sakebe (Shout) yang bisa didengar potongan lagunya pada video promosi diatas.
Anime ini akan disutradarai oleh Hiroyuki Hashimoto bersama dengan Takao Yoshioka sebagai pengawas dan penulis naskah. Desain karakter diserahkan kepada Yuki Aikei yang pernah menangani serial anime Horizon in the Middle of Nowhere, Accel World, dan Shigatsu wa Kimi no Uso.
Sumber: ANN
The post Adaptasi Anime ‘Magical Girl Raising’ Rilis Pengisi Suara, Lagu Tema, Dan Jadwal Tayang appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.