Quantcast
Channel: Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Bandai Namco Umumkan Tanggal Rilis ‘God Eater: Resurrection’&‘God Eater 2: Rage Burst’ Versi Inggris

$
0
0

Setelah pengumumannya di bulan Desember kemarin, Bandai Namco akhirnya mengumumkan tanggal rilis untuk “God Eater: Resurrection” dan juga “God Eater 2: Rage Burst” versi Inggris. Bersamaan dengan pengumuman ini, mereka juga merilis trailer dan banyak video gameplay untuk masing-masing game.

God Eater: Resurrection akan rilis pada tanggal 28 Juli untuk PlayStation 4 dan PlayStation Vita secara digital saja, tetapi versi PC baru akan rilis ke Steam pada tanggal 30 Agustus. Sedangkan God Eater 2: Rage Burst akan rilis dalam bentuk digital dan disc untuk versi PS4, digital saja untuk versi PS Vita dan PC. Semua versi God Eater 2: Rage Burst akan rilis secara bersamaan pada tanggal 30 Agustus.

Bandai Namco juga menyiapkan berbagai macam bundel bagi kalian yang ingin langsung mendapatkan kedua game-nya. Berikut adalah detilnya:

PlayStation 4 Physical Bundle

god-eater-2-day-one

Kalian yang memesan Day-One Edition dari God Eater 2: Rage Burst versi disc akan mendapatkan:

  • Game God Eater 2: Rage Burst
  • Kode download untuk God Eater: Resurrection versi digital
  • Kode download untuk kostum DLC dari Sword Art Online: Hollow Realization, Tales of Zestiria, dan Tokyo Ghoul

PlayStation Network Digital Bundle

Kalau kalian membeli God Eater 2: Rage Burst untuk PS4 dari PlayStation Network sebelum game-nya rilis, kalian akan mendapatkan:

  • God Eater 2: Rage Burst versi digital
  • Akses instant untuk God Eater: Resurrection pada tanggal 28 Juni 2016
  • Kode download untuk kostum DLC dari Sword Art Online: Hollow Realization, Tales of Zestiria, dan Tokyo Ghoul

PlayStation Vita DLC Bundle

Untuk waktu terbatas, kalian yang membeli God Eater 2: Rage Burst melalui PlayStation Network akan mendapatkan kostum DLC dari Sword Art Online: Hollow Realization, Tales of Zestiria, dan Tokyo Ghoul.

Steam Bundle

Pre-purchase bundel God Eater: Resurrection dan God Eater 2: Rage Burst di Steam untuk mendapatkan kostum DLC dari Sword Art Online: Hollow Realization, Tales of Zestiria, dan Tokyo Ghoul.

Versi Inggris dari God Eater: Resurrection dan God Eater 2: Rage Burst hanya menghadirkan voice over dalam bahasa Inggris saja.

Sumber: Gematsu

The post Bandai Namco Umumkan Tanggal Rilis ‘God Eater: Resurrection’ & ‘God Eater 2: Rage Burst’ Versi Inggris appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 16409

Trending Articles



<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>