Compile Heart kembali memperbaharui situs resmi untuk “Divine Prison Tower: Mary Skelter.” Informasi yang diungkapkan kali ini untuk game dungeon RPG PlayStation Vita ini adalah setting dunia dan juga dua karakter baru.
World
Summary
Penjaranya sendiri adalah makhluk hidup yang dikenal sebagai “Jail.”
Seorang pemuda bernama Jack dan teman masa kecilnya, seorang gadis bernama Alice, disiksa dengan kejam sebagai penjara oleh penjaga penjara yang bernama “Marchen.”
Setiap hari terasa menggila, tetapi melalui saling merawat dan menghibur, mereka bisa terus menjaga akal sehat. Mereka juga berjanji untuk kabur dari neraka penjara ini dengan cara apa pun.
Tetapi rasanya seperti menertawakan janji mereka, “hukuman” yang mereka terima setiap harinya makin parah. Tetapi di saat tubuh dan pikiran mereka sudah mencapai batas dan hampir menyerah, seorang gadis membawa gunting besar dengan tetesan darah berwarna pink muncul di hadapan mereka.
“Saya datang untuk merekrut kalian!”
Character
Kaguyahime (Princess Kaguya)
Gadis yang selalu mengurung diri di kamarnya dan tidak mau bertarung kecuali keinginannya dipenuhi.
Dia adalah gadis yang benar-benar pemalas dan mengendarai kendaraan bernama “Bamboo No. 1” untuk berjalan dan bertarung. Dia hampir tidak pernah menggerakkan badannya.
Pada saat pertama kali bertemu Jack, dia menganggapnya sebagai kurir yang praktis dan bisa disuruh-suruh untuk mengambil barang yang diinginkannya. Tetapi seiring mereka berdua melewati berbagai kesulitan bersama-sama, Kaguyahime perlahan-lahan mulai membuka hatinya ke Jack.
Dia mungkin atau tidak mungkin memiliki kemampuan untuk mengeluarkan “Truant Seven Tools” dari keliman roknya.
Rapunzel
Gadis paling muda dari Chishiki Girls Squad yang memiliki rambut pirang yang sangat panjang. Pada awalnya, dia salah menganggap Jack sebagai ransum makanan darurat dan mencoba mengginggitnya. Tetapi seiring Jack selalu memberi makan dan bermain dengan Rapunzel, mereka berdua semakin dekat.
Rapunzel suka tidur di dada Nemurihime (Sleeping Beauty) dan sering terlihat tidur bersamanya.
Compile Heart sebelumnya sudah memperkenalkan Jack, Alice, dan Little Red Riding Hood serta Thumbelina, Snow White, dan Sleeping Beauty.
Divine Prison: Mary Skelter akan rilis di Jepang pada tanggal 13 Oktober untuk PlayStation Vita.
Sumber: Gematsu
The post ‘Mary Skelter’ Ungkap Cerita Lebih Lanjut & Karakter Princess Kaguya, Rapunzel appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.