Capcom kembali merilis informasi terbaru mengenai “Phoenix Wright: Ace Attorney 6.” Masih sama seperti dengan informasi terakhir, informasi yang diungkapkan kali ini berupa sistem investigasi baru yang bisa kalian gunakan yaitu berupa video dari banyak sudut pandang.
Multi-Angle Video Identification
“Multi-Angle Video Identification” adalah salah satu sistem investigasi forensik baru di Ace Attorney 6.
Melalui sistem ini, akan ada dua video yang ditampilkan dengan sudut padangan yang berbeda tetapi memperlihatkan adegan yang sama. Dengan membandingkan kedua videonya, kalian harus mencari bagian yang tidak konsisten.
Layar bawah memiliki tombol fast forward, rewind, dan pause. Ada juga tombol untuk mengganti video dan memutar video pelan-pelan tiap frame-nya.
Periksa area yang sama di masing-masing video untuk mencari bagian yang tidak konsisten.
Phoenix Wright: Ace Attorney 6 akan rilis di Jepang pada tanggal 9 Juni untuk Nintendo 3DS. Versi Inggris sudah diumumkan tetapi masih belum ada tanggal rilisnya.
Sumber: Gematsu
The post ‘Ace Attorney 6’ Perkenalkan Sistem Investigasi Baru Berupa Multi-Angle Video appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.