Situs 4Gamer telah mengabarkan pada tanggal 29 Maret 2016 bahwa salah satu publisher video game Jepang, Alchemist, menyatakan bangkrut di Pengadilan Distrik Sapporo pada tanggal 1 April 2016.
Alchemist didirikan pada tanggal 14 Agustus 1991 dengan nama Bay Crystal sebelum mengubah namanya menjadi Alchemist di tahun 2000. Game pertama Alchemist adalah port Sega Dreamcast dari game PC Kimi ga Nozomu Eien pada tahun 2002. Alchemist kemudian menjadi terkenal sebagai studio yang mengurus versi port dari seri no Naku Koro ni. Di tahun 2007-2010, Alchemist merilis 9 port game Higurashi no Naku Koro ni di PS2, PSP, dan NDS. Mereka juga merilis 5 port game Umineko no Naku Koro ni di tahun 2010-2011.
Selain itu, Alchemist juga menjadi publisher dari beberapa game lain seperti Baldr Force EXE dan Baldr Bullet Equilibrium di PS2, dan juga seri Gal☆Gun yang mana sekuelnya mendapatkan versi bahasa Inggris..
Sumber: ANN
The post Publisher Game VN Alchemist Menyatakan Bangkrut appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.