Bandai Namco mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan layanan untuk tiga game smarthone mereka. Ketiga game-nya adalah “The Idolmaster: Shiny Festa” yang awalnya adalah game PSP kemudian di-port ke iOS. Per 15 Maret, Bandai Namco akan menghentikan layanan untuk The Idolmaster: Shiny Festa Harmonic Score, The Idolmaster: Shiny Festa Rhythmic Record, dan The Idolmaster: Shiny Festa Melodic Disc.
Ketika layanannya dihentikan, kalian akan tetap bisa memainkan game-nya apabila sudah memilikinya. Tetapi kalian tidak akan bisa men-download lagu baru dari DLC Store. Bandai Namco juga mengatakan bahwa mereka tidak menjamin game-nya bisa berjalan dengan normal. Jadi apabila ada bug, mereka tidak akan merilis patch untuk memperbaikinya.
Sebagai acara perpisahan, Bandai Namco mengadakan obral besar-besaran hingga tanggal 15 Maret. Harga masing-masing game diturunkan menjadi 3,99 dolar, dan semua lagu DLC tambahan bisa di-download secara gratis.
Kalian bisa mengambil ketiganya langsung di App Store. Ketiga game-nya sama saja, tetapi masing-masing memiliki idol yang berbeda.
Sumber: Gematsu
The post Bandai Namco Tutup Layanan untuk Game ‘The Idolmaster: Shiny Festa’ per 15 Maret appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.