Selain informasi baru mengenai Final Fantasy XV, Square Enix juga merilis informasi terbaru mengenai game RPG lainnya yang mereka kerjakan yaitu “Star Ocean 5: Integrity and Faithlessness.” Detil yang diungkapkan hanya mengenai Kingdom of Trei’kur dan Party Skill saja, tetapi informasinya sangat detil.
Dunia
Kingdom of Trei’kur
Dibandingkan dengan Kingdom of Resulia, Kingdom of Trei’kur terlihat tidak diberkati. Sebagian besar lahannya adalah padang pasir dan tidak subur. Karena itu, Kingdom of Trei’kur sangat menginginkan lahan milik Kingdom of Resulia yang sangat subur, dan selalu menyerangnya sepanjang sejarah. Kali ini, Trei’kur kembali menyerang Resulia dengan alasan yang sama.
Trei’kur Timur
Berada di sisi paling timur dari Kingdom of Trei’kur, Trei’kur Timur adalah kota perbatasan yang terhubung ke Western Dakaav Range yang merupakan bagian dari Kingdom of Resulia. Dibandingkan dengan suasana kota di Resulia, kota Trei’kur Timur terlihat kelam. Dan karena Trei’kur sering perang dan kota ini adalah kota perbatasan, pasukan militer ditempatkan di Trei’kur Timur.
World Affairs
Fidel, Miki, dan Victor tinggal di Kingdom of Resulia yang berada di tengah-tengah. Fiore berasal dari Kingdom of Langdauq yang berada di sisi kanan dan memiliki relasi yang baik dengan Resulia. Dan Kingdom of Tei’kur berada di sisi kiri dan bermusuhan dengan Kingdom of Resulia.
Sistem
Party Skill
Skill yang bisa digunakan di field seperti skill untuk mengumpulkan item atau mencari item. Terdapat juga skill seperti “Emotion” dan “Oracle,” serta skill lainnya yang bisa kalian otak-atik. Ketika kalian mempelajari skill, terdapat skill yang otomatis aktif dan juga yang harus diaktifkan secara manual.
Variasi Collection Skill
Party Skill dengan basis Collection akan aktif secara otomatis. Dengan menaikkan skill level, item aquisition rate kalian akan meningkat.
—Collecting
Lokasi untuk materi seperti tumbuhan akan tampil di mini-map di atas field.
—Excavation
Lokasi untuk materi seperti mineral akan tampil di mini-map di atas field
Variasi Party Skill Berbasis Drop
Party Skill berbasis Drop akan aktif secara otomatis. Dengan menaikkan skill level, item drop rate kalian akan meningkat.
—Human Knowledge
Ketika kalian mengalahkan musuh tipe manusia, item drop rate kalian akan meningkat.
—Beast Knowledge
Ketika kalian mengalahkan musuh tipe beast, item drop rate kalian akan meningkat.
Variasi Party Skill Berbasis Search
Party Skill berbasis Search akan aktif secara otomatis.
—Enemy Search
Lokasi musuh akan ditampilkan di mini-map di atas field.
—Treasure Search
Lokasi kotak harta karun akan ditampilkan di mini-map di atas field.
Variasi Party Skill yang Diaktifkan Manual
—Emotion
Tentukan pose Fidel, baik ketika dalam event atau ketika sedang eksplorasi.
—Oracle
Ketika digunakan, kalian akan bisa mendengarkan pesan suci (saran perjalanan) dari dewa-dewa Tria.
Pertarungan
Variasi Skill Victor
—Reserve Rush (Super Special Move) & Guard Counter
Reserve Rush “Divine Wrath” mengaktifkan kombo serangan tanpa henti.
Guard Counter “Shadow Wave” akan membuat Victor merunduk dan menebas musuh dengan cepat.
Star Ocean 5 akan dirilis di Jepang pada tanggal 31 Maret untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3. Versi Inggrisnya akan rilis di 2016, tetapi hanya untuk PlayStation 4 saja.
Sumber: Gematsu
The post ‘Star Ocean 5’ Ungkap Kingdom of Tre’kur dan Party Skill appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.