Situs resmi Arc System Works telah memberikan pengumuman yang cukup mengejutkan. Mereka akan membawakan 5 game, baik yang mereka develop sendiri maupun bantu publish ke PC.
Berikut game-game yang diumumkan akan dirilis ke PC.
1. Guilty Gear Xrd -SIGN-
Salah satu seri utama ArcSys, game 2D fighting dengan grafik cell-shaded 3D yang sangat bagus ini akhirnya akan menyentuh tanah PC. Perlu diingat bahwa ini adalah versi -SIGN- yang sudah rilis di konsol pada 2014, bukan versi -REVELATOR- yang akan dirilis di konsol pada 2016. Karakter-karakter tambahannya (Sin, Elphelt, & Leo) dapat dibuka dengan menggunakan in-game currency atau dibeli melalui DLC.
Versi Steam-nya bisa dimainkan secara online dengan pemain Steam lainnya, tetapi sayangnya tidak memiliki sistem lobby dan juga tidak meng-support cross platform dengan pemain PS3 dan PS4.
Pembelian game ini akan memberikan bonus album Ishiwatari Daisuke “Vocal Collection”. Pembeli yang membeli dalam waktu berdekatan dengan tanggal rilis juga akan mendapatkan bonus musik opening Guilty Gear Xrd –Revelator- versi arcade, “Wanna be Crazy – Vocal Version”.
Guilty Gear Xrd -SIGN- akan dirilis di Steam lusa pada 10 Desember 2015. Halaman Steamnya sudah dapat diakses.
2. Melty Blood Actress Again Current Code
Seri spinoff fighting game buatan French Bread yang diambil dari Visual Novel buatan TYPE-MOON, Tsukihime. Gamenya sendiri sudah ada sejak tahun 2002. Versi Actress Again Current Code yang akan dirilis ini adalah versi ekspansi paling terakhirnya yang dirilis pada 2011.
Melty Blood Actress Again Current Code akan dirilis di Steam pada musim semi (April-Juni) 2016.
3. Under Night In-Birth Exe:Late
Fighting game orisinil buatan French Bread setelah mengerjakan Melty Blood yang terakhir. Sebelumnya di-publish oleh Sega untuk dirilis di Arcade pada 2012 dan kemudian di-publish oleh Arc System Works di PS3 pada 2014 (Jepang) dan 2015 (barat).
Under Night In-Birth Exe:Late akan dirilis di Steam pada musim panas (Juli-September) 2016.
4. Blazblue Chrono Phantasma Extend
Satu lagi seri utama buatan ArcSys dan juga seri ketiga dari seri Blazblue. Perlu diingat bahwa ini bukanlah seri terbarunya, Blazblue Centralfiction yang baru dirilis di Arcade Jepang.
Blazblue Chrono Phantasma Extend akan dirilis di Steam pada Februari 2016.
5. River City Super Sports Challege ~All Stars Special~
Seri klaksik Kunio-Kun atau yang dikenal di barat sebagai seri River City Ransom telah beberapa kali dipublish oleh ArcSys beberapa tahun belakangan dan mereka telah membeli hak ciptanya pada pertengahan tahun ini. River City Super Sports Challenge ~All Stars Special~ adalah sebuah sports game yang sebelumnya dirilis di PS3 pada Oktober kemarin.
River City Super Sports Challege ~All Stars Special~ akan dirilis di Steam pada Desember 2015.
What a time to be a fighting game fan! Akhirnya saya bisa nyentuh Under Night In-Birth!
Sumber: Situs resmi Arc System Works
The post ArcSys Akan Membawa Guilty Gear X’rd, Blazblue CP Extend, Melty Blood, Under Night, dan River City ke PC! appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.