Pertama-tama, mari saya luruskan tipe pasangan yang saya maksud di sini bukanlah pasangan dengan hubungan sejenis yang romantis. Saya ingin berbicara mengenai pasangan dalam artian rekan, partner, mitra, sahabat, atau bahkan sidekick yang menjadi stereotip dalam berbagai macam anime dan manga.
Seorang pasangan yang baik sangat diperlukan dalam sebuah seri, hal ini dimaksudkan untuk mengangkat derajat, harkat, dan martabat sang pemeran utama. Pasangan tersebut bisa saja menjadi teman baiknya yang selalu menyemangatinya, bisa juga rival yang sedikit tsun, bisa juga hanya sebagai karakter pelengkap saja.
Seperti apa ya tipe-tipe pasangan lelaki menurut JOI? Berikut adalah tipe-tipe pasangan-pasangan tersebut.
1. Pasangan yang saling melengkapi
Pasangan dengan jenis ini biasanya cocok satu sama lain, mereka dapat bekerja sama dengan baik dan preferably langsung menjadi BFF saat pertama kali bertemu. Contoh termudah pasangan ini adalah Tsubasa Ozora dan Tarou Misaki. Keduanya sangat cocok saat berada di lapangan, Misaki mengumpan dan Tsubasa yang menyelesaikan. Keduanya juga sepertinya akrab antara satu sama lain.
Saat Misaki harus pergi ke Prancis atau Afrika untuk memoles keahliannya lebih jauh, semua orang akan berpikir hanya Misakilah tonggak penyangga Tsubasa dan permainannya selama ini. Saat bermain melawan tim muda Belanda tanpa Tsubasa pun Misaki sempat merasa putus asa. Kalau memang kalian merasa segitunya satu sama lain ya menikah saja sana. Namun pada akhirnya, dia bisa bermain dengan Tsubasa di masa depan.
2. Pasangan tsundere
Pasangan yang satu ini biasanya diam-diam memendam perasaan antara satu sama lain, namun mereka lebih sering berantem bila dibandingkan bekerja sama. Salah satu contoh mudahnya adalah Naruto Uzumaki dan Sasuke Uchiha, setiap kali Naruto mencoba untuk mendekati Sasuke, Sasuke akan terus menjauh dan bersikap dingin, padahal dia tahu hanya merekalah yang paling mengerti derita masing-masing.
Untungnya walaupun hubungan mereka harus terus berseteru sampai ke taraf hidup-mati, tapi Sasuke akhirnya dere juga di akhir seri tersebut. Bahkan dalam film terakhirnya, keduanya sudah terasa seperti pasangan sahabat nomor 1. Contoh lain pasangan ini seperti Natsu Dragneel dan Gray Fullbuster, walaupun keduanya bertolak belakang, tapi mereka tetap memperhatikan kekuatan dan kelemahan sesama anggota guild.
Bagi kamu yang pernah membaca seri Samurai Deeper Kyo juga pastinya pernah ngefans membaca dan geli melihat hubungan antara Hotaru dengan Shin Rei yang walaupun bersaudara mereka sangat berbeda seperti air dan api.
3. Pasangan rival
Pasangan protagonis tidak harus selalu berada di sisi yang sama, terkadang mereka harus dihadapkan dengan rival yang kuat namun membuat mereka dapat berkembang bersama. Pasangan tipe ini dapat dilihat dari hubungan Sena Kobayakawa dengan Shin Seijuurou dari seri Eyeshield 21. Sena yang bermain di klub Deimon Devil Bats sering kali berhadapan dengan Shin dari klub Ojou White Knights. Walaupun begitu, keduanya terus mendorong satu sama lain untuk selalu menjadi semakin berkembang saat bertemu di pertarungan selanjutnya.
Pasangan-pasangan rival sering sekali kita temui di seri-seri olah raga, terutama bila mereka akan bertemu kembali di pertandingan di masa depan. Contoh lain lagi adalah Son Goku bersama dengan Bezita yang walaupun sesama bangsa Saiya, Bezita selalu berupaya untuk melampaui kekuatan Son Goku. Walaupun pada akhirnya Son Goku selalu menemukan jalan untuk selangkah lebih kuat darinya.
Kita juga tidak bisa melupakan pasangan Sakata Gintoki bersama dengan Hijikata Toushirou. Mereka adalah rival yang sering kali beradu mulut sampai pedang setiap kali bertemu, keduanya sudah pasti tidak suka satu sama lain. Namun entah kenapa, keduanya selalu cocok bila menyangkut urusan ngehajar orang lain.
4. Pasangan pendamping
Setiap pemeran utama butuh pendamping yang mumpuni, pendamping yang sudah mengenalnya sejak lama dan mengerti apa yang akan dilakukannya. Pendamping yang bisa mengerti dirinya walaupun seluruh dunia lain melawan ideologi sang protagonis. Salah satu contoh untuk pasangan ini adalah Shiroe dan Naotsugu dari seri Log Horizon.
Naotsugu dan Shiroe sudah kenal satu sama lain sejak sebelum bermain Log Horizon, keduanya bahkan sudah pernah bertemu offline. Naotsugu mungkin tidak seperti Shiroe yang taktis dan sedikit licik, Naotsugu pemain yang lebih offensive dan tidak takut menyampaikan pikirannya. Namun kebalikan itulah yang membuatnya benar-benar cocok dengan Shiroe. Saat Shiroe mengambil keputusan yang akan membuat semua orang ragu dan bingung, Naotsugu akan mendukung Shiroe tanpa bertanya.
Hubungan ini mungkin mirip dengan pasangan tipe pertama yang saling melengkapi, tapi nggak lebih romantis aja tapi rasanya Shiroe-Naotsugu jauh lebih badass dari pada Tsubasa Misaki.
5. Pasangan yang rela mengorbankan nyawa
Pasangan yang ini tidak hanya sekedar berkerja sama untuk mencapai satu tujuan saja. Mereka rela menaruh dirinya sendiri dalam kondisi yang mengancam nyawa mereka selama itu bisa membantu mencapai tujuan akhir mereka. Contoh ini banyak ditemukan di seri JoJo’s Bizarre Adventure, di mana JoJo generasi itu dan kawan-kawannya telah banyak melawan banyak musuh berbahaya di dalam perjalanan mereka. Salah satu contohnya adalah Mohammed Avdol dan Jean Pierre Polnareff.
Keduanya memiliki sifat yang hampir bertolak belakang. Avdol lebih banyak berpikir dan logis sementara Polnareff lebih sembrono dan lebih mudah dijebak daripada teman-teman seperjalanan JoJo lainnya. Tetapi itu tidak berarti mereka tidak akan saling menolong. Malah setelah beberapa kali menolong Polnareff, Avdol menunjukkan sisinya yang lebih konyol ketika ia mengajak Polnareff untuk mengencingi musuh yang baru saja mereka kalahkan.
Menariknya, pasangan tipe ini terkadang bisa jadi terkesan lebih penting dan lebih berperan di dalam cerita ketimbang sang tokoh utamanya sendiri. Contohnya Bruno Buccellati dari JJBA part 5 dan Gyro Zeppeli dari part 7. Tetapi pasangan di seri JJBA ini juga nampak memiliki “kutukan”nya sendiri, di mana banyak karakter dari pasangan ini yang akan mati di akhir serinya, terutama bila nama belakangnya adalah Zeppeli.
6. Pasangan Guru-Murid
Pasangan yang satu ini sering sekali ditemukan dalam seri-seri Gundam. Contohnya adalah Domon Kasshu dan Master Asia dari seri anime Mobile Fighter G Gundam. Domon adalah murid dari Master Asia, mantan King of Hearts dan pengguna Master Gundam. Domon mempelajari semua teknik yang dimilikinya dari sang guru, dan perpisahan mereka mungkin adalah salah satu yang paling manly dari semua anime yang pernah saya tonton.
Contoh lain adalah pasangan Asemu Asuno dan Woolf Enneacle dari seri Mobile Suit Gundam Age. Woolf adalah partner dari Flit, ayah Asemu yang kini menjadi mentor Asemu yang berusaha menjadi seorang pilot Gundam. Walaupun Asemu tidak memiliki kemampuan X-Rounder seperti ayahnya, arahan Woolf mengembangkan dirinya menjadi seorang super pilot yang dapat mengalahkan X-Rounder lain dengan mudah.
7. Pasangan tidak berguna
Di antara pasangan-pasangan tersebut, tentu juga ada pasangan yang terakhir dengan kategori paling tidak penting, yaitu pasangan tidak berguna. Dalam hal ini, saya mengambil contoh karakter Takayama Naoto dan Iwaizumi Shou dari seri Rail Wars! yang pernah saya review di tautan ini.
Takayama mungkin bukan seorang protagonis yang brilian, karena harus selalu ditolong oleh orang-orang sekitarnya kapanpun situasinya. Kemudian dia memiliki teman bernama Iwaizumi yang selalu terlihat bersama, namun entah kenapa mereka tidak pernah terlihat memiliki hubungan saling percaya atau apapun. Rail Wars! sendiri adalah seri yang sangat kental rasa haremnya, jadi tidak heran bila hubungan Takayama dengan gadis lain lebih diprioritaskan.
Iwaizumi sendiri terlihat beberapa kali lebih berguna dibandingkan Takayama, entah itu untuk melawan penjahat atau menghentikan lokomotif dengan tangannya. Jujur saya bingung yang mana sebenarnya protagonis seri tersebut.
Mungkin masih ada tipe-tipe pasangan lain yang terlewat dari daftar pasangan-pasangan di atas? Apakah kamu punya pasangan lain yang seharusnya bisa masuk ke dalam daftar di atas? Sebutkan di kolom komentar ya.
The post Inilah 7 Tipe Pasangan Protagonis Lelaki Yang Biasa Muncul Dalam Anime dan Manga appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.